Polisi Tembak Kaki Maling Motor Penembak Warga di Palmerah karena Berusaha Kabur

kumparan.com
4 jam lalu
Cover Berita

Polisi sempat melepaskan tembakan saat berupaya menangkap pelaku pencurian sepeda motor bersenjata api yang beraksi di Palmerah, Jakarta Barat.

Dari tiga tersangka yang diamankan, dua di antaranya mengalami luka di bagian kaki akibat tindakan tegas dan terukur dari polisi.

Hal itu karena tersangka membawa senjata api dan dinilai membahayakan petugas saat proses penangkapan.

“Nah tadi sebagaimana kita lihat terhadap kedua tersangka (VV dan RC), karena yang bersangkutan membawa senjata api dan membahayakan petugas pada saat melakukan penangkapan. Maka kami mengambil upaya hukum dengan tindakan tegas dan terukur kepada mereka,” kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Iman Imanuddin dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (12/1).

Iman menjelaskan, peristiwa pencurian tersebut terjadi pada Rabu (7/1). Saat itu korban memergoki sepeda motor yang diparkir di rumahnya diambil oleh dua orang pelaku.

“Kemudian korban keluar rumah dan berteriak maling terhadap dua orang yang diduga melakukan pencurian,” ujar Iman.

Teriakan korban membuat warga sekitar mengejar pelaku. Salah satu pelaku berhasil diamankan warga, namun satu pelaku lainnya kembali ke lokasi sambil membawa senjata api.

“Kemudian saat kedua orang tersebut melarikan diri, masyarakat berhasil mengamankan salah satunya. Namun di antara salah satu tersangka atau pelaku yang melakukan pencurian tersebut kembali lagi dan mengeluarkan senjata api,” kata Iman.

“Lalu menembakkan senjata tersebut sebanyak empat kali. Dan salah satunya mengenai salah satu warga masyarakat di Palmerah tersebut,” lanjutnya.

Polisi kemudian menangkap tiga orang tersangka itu di lokasi yang berbeda.

“Dari kejadian tersebut, selanjutnya tim yang dibentuk oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, dari Subdit Jatanras berhasil menangkap salah satu pelaku di wilayah Yogyakarta. Kemudian dari keterangan yang bersangkutan, kami juga berhasil menangkap satu lagi pelaku yang kedua di wilayah Bandung. Dan yang ketiga pelaku kami amankan di wilayah Jakarta Barat,” jelas Iman.

Ketiga tersangka tersebut masing-masing berinisial VV (33), RC (43), dan AA (31). Polisi menyebut VV dan RC berperan sebagai eksekutor pencurian, sementara AA berperan sebagai penadah.

“Jadi terhadap ketiganya itu, pertama eksekutor utama adalah VV (33) inisialnya ya. VV inisial pertama adalah eksekutor pertama,” ujar Iman.

“Kemudian eksekutor kedua yang bersama-sama pada saat kejadian, itu adalah RC (43). Nah kemudian yang ketiga adalah ini yang membantu dalam proses penadahannya, itu inisialnya AA (31),” sambungnya.

Para tersangka kini ditahan di Rutan Polda Metro Jaya. Para pelaku diduga telah melakukan pencurian di beberapa tempat lain.

“Terdapat empat laporan polisi yang menjadi dasar penanganan kami. Kemudian juga kami masih mengembangkan, karena masih ada keterangan 19 laporan polisi lain yang dilakukan oleh kedua pelaku tersebut 3 bulan sebelumnya di wilayah Jakarta Barat maupun Jakarta Timur,” tutur Iman.

Atas perbuatannya, para tersangka dijerat dengan sejumlah pasal, termasuk pencurian dengan kekerasan.

“Terhadap mereka, para tersangka, kami kenakan Pasal 479 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana Nomor 1 Tahun 2023 tentang Pencurian dengan Kekerasan, dengan ancaman pidana 12 tahun penjara. Juncto Pasal 468 KUHP, Tindak Pidana Penganiayaan Berat dengan ancaman 8 tahun penjara,” kata Iman.

“Kemudian Pasal 477 KUHP Pencurian dengan Pemberatan dengan ancaman pidana 7 tahun penjara, dan Pasal 591 KUHP Tindak Pidana Penadahan dengan ancaman pidana 4 tahun penjara,” pungkasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tinjau Sekolah Rakyat di Kalsel, Prabowo: Anak-Anak Sudah Mulai Senang Baca?
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
KRI Selar-879 Serahkan Bantuan Logistik TNI AL ke Kepulauan Sitaro
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
Sinarmas Sekuritas Naikkan Target Harga Saham RMK Energy (RMKE) di Rp10 Ribu
• 7 jam laluidxchannel.com
thumb
Anak Sahrul Gunawan Ngaku Males Main Sosmed hingga Takut Pamer Pacar Gara-gara Ini
• 1 jam lalugrid.id
thumb
25 Tahun Kia di Indonesia: Dari Picanto Hingga EV9
• 11 jam lalumedcom.id
Berhasil disimpan.