Sinarmas Sekuritas Naikkan Target Harga Saham RMK Energy (RMKE) di Rp10 Ribu

idxchannel.com
4 jam lalu
Cover Berita

Sinarmas Sekuritas mempertahankan rekomendasi BUY (BELI) dan menaikkan target harga (Target Price/TP) saham PT RMK Energy Tbk (RMKE) menjadi Rp10 ribu per saham

Sinarmas Sekuritas Naikkan Target Harga Saham RMK Energy (RMKE) di Rp10 Ribu (FOTO:iNews Media Group)

IDXChannel - Sinarmas Sekuritas mempertahankan rekomendasi BUY (BELI) dan menaikkan target harga (Target Price/TP) saham PT RMK Energy Tbk (RMKE) menjadi Rp10.000 per saham. 

Dalam laporan riset terbaru bertajuk "On-The-Ground: RMKE Coal Logistics Flow" yang dikutip Senin (12/1/2025), optimisme ini disampaikan dalam laporan riset terbaru setelah tim analis melakukan kunjungan lapangan (site visit) ke fasilitas operasional RMKE di Sumatera Selatan untuk melihat langsung alur logistik batubara perseroan.

Baca Juga:
Prabowo Terharu saat Resmikan 166 Sekolah Rakyat

Kunjungan tersebut memberikan insight mendalam mengenai integrasi proses dari pembongkaran kereta api di Stasiun Simpang hingga pengangkutan hilir di Pelabuhan Musi 2. 

Sinarmas Sekuritas menilai infrastruktur RMKE memiliki kapasitas besar yang belum terpakai (latent capacity), yang memungkinkan pertumbuhan volume signifikan tanpa belanja modal (capex) besar di masa depan.

Baca Juga:
Prabowo Minta Anak-Anak Sekolah Rakyat Tak Merasa Rendah Diri

"Fasilitas Stasiun Simpang yang efisien memiliki 5 jalur pembongkaran dengan kapasitas terpasang mencapai 30 juta ton per tahun. Dengan realisasi volume bongkar sekitar 9 juta ton pada tahun 2025, tingkat utilisasi saat ini baru mencapai 30 persen," tulis laporan tersebut.

Hal ini menunjukkan ruang pertumbuhan yang luas untuk menyerap peningkatan volume batubara di masa mendatang.

Baca Juga:
BNI (BBNI) Dukung Danantara Serahkan 600 Hunian Layak Pascabencana di Aceh Tamiang

Kapasitas angkutan dengan jalan khusus (hauling road) sepanjang 8 km mampu mengangkut sekitar 15,1 juta ton batubara per tahun, sejalan dengan target manajemen untuk tahun 2026.

Di Pelabuhan Musi 2, RMKE mengoperasikan 5 jalur conveyor belt yang dapat memuat hingga 32 juta ton per tahun ke tongkang. Kapasitas ini selaras dengan kemampuan bongkar di stasiun, memastikan tidak ada hambatan (bottleneck) dalam rantai pasok.

Baca Juga:
BTN (BBTN) Bidik Dana Murah hingga Rp5 Triliun

Sinarmas Sekuritas menyoroti bahwa saham RMKE telah mengalami kenaikan (rally) sebesar 100 persen sejak inisiasi awal. Revisi target harga menjadi Rp10.000 didorong oleh volume bongkaran yang lebih tinggi dari ekspektasi manajemen yang menargetkan volume hingga 15 juta ton pada 2026.

Lebih jauh, RMKE dinilai berada di posisi strategis untuk mencapai tonggak sejarah volume 20 juta ton pada tahun 2027. 

Hal ini didukung oleh kebijakan pemerintah daerah Sumatera Selatan yang melarang transportasi batubara melalui jalan umum, yang secara struktural mengalihkan volume ke logistik berbasis rel dan pelabuhan milik RMKE.

Dengan visibilitas volume yang kuat, operating leverage yang berkelanjutan, serta dukungan regulasi yang menguntungkan, Sinarmas Sekuritas melihat momentum kenaikan harga saham RMKE masih akan berlanjut.

(kunthi fahmar sandy)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Daftar Ruas Macet dan Banjir di Depok akibat Hujan Deras, Lengkap Penderitaan di Hari Pertama Sekolah
• 10 jam laludisway.id
thumb
Bagaimana Cara Mengatasi Pemain Kidal di Lapangan Padel? Ini 4 Tips Jitu yang Bisa Kamu Terapkan
• 20 jam lalutvonenews.com
thumb
Hasil OTT Pegawai Pajak Jakut: Tersangka hingga Modus
• 15 jam lalukumparan.com
thumb
Dirut Bulog: Bencana Sumatera tak ganggu target serap 4 juta ton beras
• 15 jam laluantaranews.com
thumb
310 Nama Bagus untuk Anak Laki-laki dan Perempuan Huruf A-Z!
• 5 jam lalutheasianparent.com
Berhasil disimpan.