BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Hujan Hari Ini

okezone.com
6 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di wilayah DKI Jakarta pada hari ini, Selasa (13/1/2026), hujan. Hujan diperkirakan mengguyur wilayah Ibu Kota secara merata hari ini. 

1. Prediksi Cuaca Jakarta

Melansir laman BMKG, wilayah Kepulauan Seribu diprediksi diguyur hujan ringan pada hari ini. Suhu udara berkisar 25-28 derajat Celsius. Sementara tingkat kelembapan udara 74-86%.

Wilayah Jakarta Utara juga diprediksi hujan ringan. Suhu udara berkisar antara 23-27 derajat Celsius. Kelembapan udara berkisar 78-94 persen. 

Baca Juga :
Jakarta Banjir, Megawati Langsung Diskusi dengan Rano Karno

Wilayah Jakarta Pusat juga diprediksi hujan ringan. Suhu udara berkisar antara 22-27 derajat Celsius. Sementara kelembapan udara 77-94 persen. 

Hujan dengan intensitas sedang diprediksi terjadi di wilayah Jakarta Barat. Suhu udara di Jakarta Barat diramal berkisar 22-27 derajat Celsius. Sementara kelembapan udara berkisar 77-95 persen. 

Hujan dengan intensitas sedang juga diprediksi mengguyur wilayah Jakarta Selatan. Suhu udara berkisar 22-27 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan udara 76-94 persen. 


Jakarta Timur diprakirakan hujan ringan pada hari ini. Suhu udara berkisar 22-28 derajat Celsius, dengan kelembapan udara 75-95%.

(Erha Aprili Ramadhoni)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Israel Gempur Lebanon Selatan, Tewaskan Satu Orang
• 19 jam laluidntimes.com
thumb
Pendidikan untuk Semua: Presiden Prabowo Tinjau Langsung Fasilitas Sekolah Rakyat di Kalimantan Selatan
• 14 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Titik Banjir Jakarta Bertambah Jadi 57 RT dan 39 Ruas Jalan Sore Ini
• 15 jam laludetik.com
thumb
Redam Kericuhan, Kapolres Bogor Temui Langsung Massa Demo di Cigudeg
• 14 jam laludetik.com
thumb
Hujan Deras Seharian Sebabkan Banjir Jakarta, 2 Ribu Lebih Warga Mengungsi
• 6 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.