Bola.com, Jakarta - Persib Bandung jangan sampai lengah setelah tampil sebagai jawara parus musim BRI Super League 2025/2026.
Sukses Persib menguasai klasemen sementara berkat tambahan tripoin yang mereka raih usai mengalahkan Persija Jakarta dalam duel sengit yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA), Bandung, Jawa Barat, Minggu (11/1/2025).
Sang Maung menang tipis 1-0 via gol cepat Beckham Putra Nugraha saat El Clasico Indonesia masih bergulir lima menit.
Mengantongi 38 poin, pasukan Bojan Hodak, hingga pekan ke-17, mengemas 38 poin atau hanya terpaut sebiji angka dari Borneo di posisi kedua.
Beckham Putra dkk. boleh-boleh saja berbangga, namun kudu tetap ekstra waspada. Selain persaingan di empat besar diyakini akan lebih ketat dan menyengat, kompetisi juga masih panjang.




