Sosok Kelly di Buku Broken Strings Milik Aurelie Moeremans Akhirnya Hubungi dan Sampaikan Permintaan Maaf

grid.id
2 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Aurelie Moeremans saat ini menjadi perbincangan luas di media sosial setelah menerbitkan buku berjudul Broken String. Buku tersebut mengangkat pengalaman pribadinya yang mengaku pernah menjadi korban grooming saat berusia 15 tahun oleh seorang pria yang hampir dua kali lipat usianya.

Dalam buku itu, Aurelie menceritakan kisah pahit yang ia alami secara terbuka dan reflektif. Cerita tersebut menuai perhatian publik karena dinilai berani dan menyentuh isu sensitif.

Sejumlah tokoh turut dimunculkan dalam buku Broken String. Selain sosok pria berinisial “Boby”, warganet juga menyoroti karakter lain bernama “Kelly”.

Dalam ceritanya, Kelly disebut sebagai pihak yang membantu Boby pada masa itu. Hal tersebut membuat pembaca mulai mengaitkan cerita dengan sosok nyata di dunia hiburan.

Akibatnya, netizen ramai berspekulasi dan menebak-nebak siapa sosok Kelly yang dimaksud Aurelie. Salah satu dugaan yang muncul menyebut tokoh Kelly dikaitkan dengan aktris Kimberly Ryder, meski hal itu belum dapat dipastikan kebenarannya.

Di tengah ramainya spekulasi, Aurelie akhirnya memberikan klarifikasi melalui siaran di akun Instagram pribadinya, @aurelie. Ia menyampaikan perkembangan terbaru terkait sosok Kelly dalam bukunya.

“Update: Tokoh ‘Kelly’ menghubungiku dan meminta maaf,” tulis Aurelie. Pernyataan tersebut ia sampaikan untuk meluruskan situasi yang berkembang di publik.

“Ternyata memang tidak pernah ada niat jahat, semuanya terjadi karena kepolosan kami saat itu. Kami sama-sama masih remaja. Aku juga tidak menyangka ia akan membaca bukuku,” ungkapnya. Aurelie menekankan bahwa peristiwa tersebut terjadi dalam kondisi ketidaktahuan dan usia yang masih sangat muda.

“Sebenarnya aku sudah memaafkan sejak lama, tapi aku bersyukur akhirnya masa itu bisa terselesaikan dengan baik dan jelas,” ujarnya. Ia merasa lega karena persoalan masa lalu tersebut kini bisa diselesaikan secara terbuka.

Kisah hidup Aurelie yang dituangkan dalam buku itu kini terus menjadi sorotan publik. Cerita tersebut dinilai memiliki kekuatan emosional dan relevansi sosial yang tinggi.

Bahkan, Aurelie mengungkapkan bahwa ada beberapa rumah produksi yang tertarik mengangkat kisah hidupnya. Hal itu ia sampaikan dengan penuh antusias kepada para pengikutnya.

 

“Ada beberapa PH yang tertarik…Ada satu yang aku gak sangka-sangka! Can’t spill yet.. Takut jinx it.. TAPI AKU EXCITED BANGET, DOAIN LANCAR!” tulisnya. Aurelie berharap rencana tersebut dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif ke depannya. (*)

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Medvedev Siap jadi Kuda Hitam Australia Terbuka
• 23 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Pascabencana, Korban Terdampak di Sumatra Hadapi Kebutuhan Mendesak
• 7 jam laluidntimes.com
thumb
Demonstrasi di Iran Berujung 544 Tewas, Ini Kronologi dan Penyebabnya
• 20 jam lalukatadata.co.id
thumb
SBY: Banyak Negara-Bangsa Gagal, Pemimpin Harus Rukun dan Bersatu
• 16 jam lalukumparan.com
thumb
Grup Sinarmas (GEMS) Habiskan Rp31,44 Miliar Eksplorasi Batu Bara di kuartal IV-2025
• 22 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.