Melihat Air Terjun Kedung Kayang dari Dekat

kumparan.com
4 jam lalu
Cover Berita

Air Terjun Kedung Kayang berada di bawah kawasan Ketep, Magelang, tepatnya di lereng Gunung Merapi dan Gunung Merbabu, Jawa Tengah. Tempat ini dikenal sebagai salah satu tujuan wisata alam yang masih sering dikunjungi warga sekitar maupun wisatawan. Saya datang ke Kedung Kayang pada pagi hari, saat suasana masih sejuk dan belum terlalu ramai oleh pengunjung.

Perjalanan menuju lokasi cukup mudah karena jalan masih bisa dilewati motor dan mobil. Setelah sampai area masuk, pengunjung perlu berjalan kaki menuruni jalur dari atas ke bawah. Sebagian jalurnya sudah disemen, meski semakin ke bawah berubah menjadi tanah dan bebatuan. Jalur ini masih aman dilewati karena sudah tersedia pijakan. Dari titik tersebut, aliran sungai mulai terlihat, dan untuk mencapai area dekat air terjun, pengunjung perlu berjalan sedikit melewati sungai dengan debit air yang tidak terlalu deras.

Di sekitar air terjun, suasananya cukup tenang. Beberapa pengunjung terlihat duduk santai, bermain air, atau sekadar menikmati alam. Tempat ini sering dipilih untuk dikunjungi pada pagi hari karena udaranya masih segar dan suasananya lebih nyaman. Meski demikian, pengunjung tetap diimbau berhati-hati dan tidak terlalu mendekat ke bagian tepat di bawah jatuhan air karena area tersebut cukup dalam.

“Biasanya orang-orang ke Kedung Kayang datang pagi-pagi sih karena suasananya masih enak dan belum ramai. Di sekitar sungai juga bisa main air atau duduk santai, bahkan ada juga yang sarapan. bisa juga berenang tapi gak boleh di bawah air terjunnya langsung,” ujar Sasa, salah satu pengunjung.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Komitmen Kia untuk Pasar Otomotif Nasional
• 8 jam lalumedcom.id
thumb
803 Orang Diduga Keracunan Usai Santap Menu MBG di Grobogan
• 8 jam laludetik.com
thumb
Harapan Presiden Prabowo: Tiap Provinsi Harus Ada Satu SMA Taruna Nusantara
• 1 jam lalutvonenews.com
thumb
X akan Patuhi Hukum Indonesia
• 1 jam laluviva.co.id
thumb
Sejauh Apa Kayu Gelondongan Banjir Sumatera Bisa Dimanfaatkan?
• 11 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.