ABK WNI Diculik Bajak Laut di Perairan Gabon, Kemlu Lakukan Penyelamatan

genpi.co
3 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Anak buah kapal (ABK) warga negara Indonesia (WNI) diculik bajak laut di perairan Gabon.

Plt. Direktur Pelindungan WNI Kemlu RI Heni Hamidah mengatakan pihaknya terus berkoordinasi dengan otoritas Gabon untuk menyelamatkan WNI tersebut.

“Segera setelah mendapat informasi pembajakan, Kemlu melalui KBRI Yaounde telah melakukan koordinasi dengan otoritas setempat, perusahaan kapal, dan pihak terkait lainnya,” kata dia, Selasa (13/1).

Heni menjelaskan Kemlu mendapatkan informasi adanya korban WNI dalam pembajakan kapal penangkap ikan IB FISH 7 di Gabon pada Minggu (11/1) waktu setempat.

“Kami mempercepat upaya penyelamatan awak kapal yang diculik,” imbuh dia.

Dalam hal ini, KBRI Yaounde meminta informasi terbaru terkait kondisi kesehatan para WNI yang terdampak pembajakan ini.

Sebagai informasi, bajak laut menculik 9 dari 12 awak kapal IB FISH 7.

Sedangkan 3 awak kapal 2 di antaranya WNI selamat dari penculikan.

Mereka berhasil diselamatkan otoritas setempat yang mengawal kapal sampai Libreville, ibu kota Gabon.

Heni menyebut personel Angkatan Laut Gabon memulai operasi pemburuan terhadap para pelaku penculikan ABK.

“⁠Kemlu dan KBRI Yaounde akan terus memantau perkembangan situasi dan melakukan penanganan kasus ini,” jelas dia.(ant)

Video viral hari ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Said Didu ke Presiden Prabowo: yang Paling Ndablek Adalah Silfester
• 5 jam lalufajar.co.id
thumb
Siapa Sosok yang Bantu Perekonomian Ressa Rizky Rossano? Ternyata Masih dari Keluarga Denada
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto
• 13 jam lalutvonenews.com
thumb
Becak Listrik dari Prabowo, Kakek Sarjono: Kami Dibesarkan dari Becak hingga 4 Anak Saya Jadi TNI
• 16 jam laluokezone.com
thumb
5 Jurusan Teknik yang Gampang Dapat Kerja Setelah Lulus, Persiapan SNPMB 2026
• 20 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.