Liputan6.com, Jakarta - Anggota DPD RI Dapil DKI Jakarta Fahira Idris menyambut baik peresmian Waduk Cilangkap Batu Licin di Jakarta Timur oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung sebagai langkah penting dalam upaya pengendalian banjir.
Peresmian ini dinilai menunjukkan komitmen Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menghadirkan solusi struktural yang berkelanjutan di tengah meningkatnya intensitas hujan ekstrem dan kerentanan wilayah Jakarta terhadap banjir.
Advertisement
Menurut Fahira Idris, kehadiran Waduk ini tidak hanya berfungsi sebagai infrastruktur penampung air, tetapi juga menjadi bagian dari sistem pengendalian banjir terpadu yang sangat dibutuhkan Jakarta. Terlebih, hujan deras yang kembali menyebabkan banjir di sejumlah titik Jakarta dalam beberapa hari terakhir menjadi pengingat bahwa persoalan ini membutuhkan penanganan yang konsisten, terencana, dan lintas sektor.
“Peresmian Waduk Cilangkap Batu Licin adalah langkah maju yang patut diapresiasi. Ini menunjukkan bahwa Pemprov DKI Jakarta tidak berhenti membangun solusi jangka menengah dan panjang. Namun, banjir adalah persoalan sistemik, sehingga keberhasilan waduk ini harus diperkuat dengan kebijakan yang terintegrasi,” ujar Fahira Idris, Jakarta (13/1).
Namun, pengalaman banjir yang kembali terjadi di berbagai titik Jakarta mengajarkan satu hal penting bahwa tidak ada solusi tunggal untuk persoalan banjir. Penanggulangan banjir Jakarta harus dipahami sebagai kerja sistemik dari hulu hingga hilir, dari infrastruktur besar hingga solusi berbasis komunitas.
Terkait upaya penanggulangan banjir di Jakarta, Senator Jakarta ini menyampaikan empat harapan utama agar upaya penanggulangan banjir di Jakarta semakin efektif dan berkelanjutan.

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472435/original/066782700_1768366207-Sutiyoso.jpeg)

