Diadang Unggulan Ketiga, Aldila Sutjiadi Kandas di Hobart International 2026

viva.co.id
1 jam lalu
Cover Berita

Hobart, VIVA – Langkah petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi di ajang Hobart International 2026 harus terhenti di babak perempat final. Berpasangan dengan petenis Meksiko Giuliana Olmos, Aldila gagal melangkah ke semifinal setelah takluk dari pasangan unggulan ketiga Eri Hozumi/Fang Hsien Wu, Rabu waktu setempat.

Dalam pertandingan yang berlangsung selama satu jam empat menit tersebut, Aldila/Olmos kesulitan mengimbangi dominasi pasangan Jepang/Taipei itu. Mereka hanya mampu merebut satu gim pada set pertama dan akhirnya menyerah dengan skor 1-6, 3-6.

Baca Juga :
Bangkit di Awal 2026, Stefanos Tsitsipas Antar Yunani Tekuk Jepang di United Cup
Dominan Tanpa Ampun, Aldila/Janice Sumbang Emas Tenis Putri SEA Games 2025 jadi 84 Medali Emas

Berdasarkan catatan WTA, Hozumi/Wu tampil sangat solid dengan memanfaatkan empat dari tujuh peluang break point yang mereka dapatkan. Kekuatan servis Aldila/Olmos pun tak mampu membendung tekanan konsisten dari lawan sepanjang pertandingan.

Kegagalan ini menjadi hasil kurang menggembirakan bagi Aldila di awal musim 2026. Sebelumnya, petenis berusia 29 tahun itu juga harus angkat koper pada babak perempat final WTA 250 Auckland pekan lalu.

Menjelang musim baru, Aldila sejatinya telah melakukan persiapan matang. Ia menjalani latihan pramusim intensif selama sekitar 10 hari bersama tim kepelatihan barunya. Kepada ANTARA, Aldila mengungkapkan bahwa program tersebut telah lama direncanakan sebagai bagian dari evaluasi dan fokus pengembangan permainan gandanya.

“Jadi memang aku ingin melakukan pre-season itu sebagai trial dan mempersiapkan tahun ini, dan untuk lebih fokus untuk permainan aku di ganda,” ujar Aldila.

Aldila menutup musim 2025 dengan catatan manis setelah meraih gelar ganda Chennai Open bersama kompatriotnya Janice Tjen pada November lalu. Keduanya kemudian melanjutkan latihan pramusim di Bali selama dua pekan sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2025 Thailand.

Hasilnya pun impresif. Aldila sukses menyabet medali emas ganda putri bersama Janice, serta medali emas beregu putri bersama Janice Tjen, Priska Nugroho, Anjali Junarto, dan Meydiana Reinnamah.

Sementara Aldila harus menghentikan langkahnya di Hobart, Janice Tjen masih melanjutkan perjuangannya di sektor ganda. Berpasangan dengan petenis Polandia Katarzyna Piter, Janice melaju hingga perempat final. Namun di sektor tunggal, langkah Janice terhenti lebih awal setelah kalah dari unggulan ketiga Iva Jovic.

Baca Juga :
Christopher Rungkat Bidik Hattrick Emas SEA Games 2025: Saya Optimis Sekali 
Duet Maut Christo/Rifqi Panaskan Tenis SEA Games 2025 Usai Raih Dua Gelar ITF Beruntun
Petenis Indonesia Janice Tjen Tembus Top 100 Ranking Dunia

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dedi Mulyadi: Berkat Warga Jabar Ramai-ramai Bayar Pajak Motor, Uang Kas Provinsi Capai Rp621 Miliar
• 19 jam lalutvonenews.com
thumb
Misteri Makam Kaisar Pertama China, Arkeolog Tak Berani Sentuh
• 19 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Dokter Kamelia Puji Ammar Zoni, Auranya Memang Bintang
• 17 jam lalugenpi.co
thumb
Pemkot Cimahi Nantikan Pembangunan Underpass yang Dijanjkan Dedi Mulyadi
• 18 jam lalurepublika.co.id
thumb
Indonesia Diklaim Prabowo Negara Paling Bahagia tapi Penduduknya 60 Persen Miskin, Hilmi Firdausi: Ga Tau Mau Senang Apa Sedih
• 4 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.