FAJAR, MAKASSAR — Kebutuhan akan bek sayap menjadi pekerjaan rumah mendesak bagi pelatih PSM Makassar, Tomas Trucha, jelang putaran berikutnya Super League. Inkonsistensi di sektor pertahanan sisi lapangan membuat manajemen Juku Eja mulai membuka peluang negosiasi dengan sejumlah pemain, salah satunya pilar Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa.
Nama Rezaldi mencuat di tengah kabar bahwa Persib Bandung membuka opsi peminjaman bagi sejumlah pemainnya. Pelatih Persib, Bojan Hodak, tak menampik adanya permintaan dari klub lain terhadap dua pemain bertahannya, Hamra Hehanusa dan Rezaldi Hehanusa.
“Kami menerima beberapa permintaan, tapi kita akan lihat nanti. Pertama, saya harus berbicara dengan mereka, baru setelah itu kita akan lihat,” ujar Bojan Hodak.
Khusus untuk Rezaldi Hehanusa, Bojan memberikan penekanan lebih. Pemain yang pernah menjadi pilihan utama di sektor bek kiri Persib Bandung itu dinilai memiliki rekam jejak kuat, meski sempat terkendala cedera serius.
“Rezaldi bisa dilihat pernah menjadi starting eleven di sini selama beberapa tahun, tapi dia mengalami cedera cartilage. Jadi dia tidak bermain di musim lalu. Sekarang dia sudah kembali,” kata pelatih asal Kroasia tersebut.
Bojan juga secara terbuka mengakui kualitas Rezaldi sebagai pemain. Namun, ia tidak menutup kemungkinan melepas sang bek sayap dengan status peminjaman, terutama jika faktor menit bermain menjadi pertimbangan utama.
“Saya selalu suka dengannya sebagai pemain. Jadi kita lihat nanti. Jika dia ingin mendapatkan menit bermain, mungkin kami membiarkan dia pergi,” ucap Bojan Hodak.
Pernyataan ini membuka ruang bagi klub-klub yang membutuhkan tambahan di sektor bek sayap, termasuk PSM Makassar. Di bawah arahan Tomas Trucha, PSM membutuhkan pemain yang tak hanya kuat bertahan, tetapi juga aktif membantu serangan dari sisi lapangan—profil yang selama ini melekat pada Rezaldi Hehanusa.
Sementara itu, terkait Hamra Hehanusa, Bojan Hodak menegaskan keputusan masih akan ditunda hingga evaluasi lanjutan dilakukan.
“Untuk Hamra, kita akan lihat nanti,” singkatnya.
Di tengah persaingan Super League yang kian ketat, manajemen PSM Makassar dituntut bergerak cepat dan tepat. Rezaldi Hehanusa dinilai menjadi salah satu opsi paling realistis, baik dari segi pengalaman di level tertinggi maupun kebutuhan taktis Tomas Trucha yang mendesak memperkuat sektor bek sayap.




