Syafiq Ali Berhasil Dievakuasi dari Gunung Slamet, Dibawa ke RS Purbalingga

detik.com
5 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Jenazah Syafiq Ali, pendaki yang hilang di Gunung Slamet, telah berhasil dievakuasi melalui jalur pendakian Gunung Malang di Purbalingga. Usai dievakuasi, jenazahnya langsung dibawa ke Rumah Sakit Purbalingga.

Dilansir detikJateng, Kamis (15/1/2026), tim relawan gabungan yang mengevakuasi jenazah Syafiq Ali tiba di Gunung Malang pukul 14.25 WIB. Jenazah langsung dibawa ke RS Purbalingga untuk dilakukan visum.

Pantauan detikJateng di lokasi, sejumlah warga turut menyambut kedatangan jenazah Syafiq Ali di Gunung Malang, Desa Serang, kecamatan Karangreja, Purbalingga.

Tampak warga berbondong-bondong mendatangi mobil ambulans di titik penjemputan. Sejumlah ibu-ibu tampak menangis.

Baca juga: Syafiq Ali Diduga Meninggal 5 Hari Sebelum Ditemukan di Gunung Slamet

USS Basarnas Pemalang, Handika, mengatakan jenazah Syafiq Ali langsung dibawa ke Rumah Sakit Purbalingga untuk dilakukan pemeriksaan luar

"Ya, kami bersyukur, evakuasi berjalan lancar. Ini langsung dibawa ke rumah sakit Purbalingga," kata Handika kepada detikJateng, Kamis (15/1/2026).

Sementara itu ayah Syafiq Ali, Dhani Rusman, terlihat tegar menyaksikan jenazah putranya di titik penjemputan mobil ambulans.

Simak selengkapnya di sini.




(yld/idh)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pusing! Trump Bikin Dunia Berantakan, Dagang Makin Susah
• 12 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Indonesian Vice President Postpones Yahukimo Visit over Security Concerns
• 4 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Cara Jual Beli Emas untuk Modal Usaha atau Investasi Hari Tua
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
Realisasi Program MBG di Kendari Capai 89,9 Persen
• 7 jam lalutvrinews.com
thumb
Video: Trump Abaikan Pernyataan PM Greenland
• 17 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.