KCP Pauh Dibuka, Bank Jambi Permudah Transaksi Masyarakat

wartaekonomi.co.id
21 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bank Jambi meresmikan Kantor Cabang Pembantu (KCP) Pauh yang berlokasi di Kecamatan Pauh, Kabupaten Sarolangun pada Senin (12/1/2026).

Pembukaan KCP tersebut diharapkan dapat memaksimalkan layanan di Bank Jambi bagi masyarakat setempat.

Baca Juga: KB Bank Umumkan Penutupan KCP Tambusai

Dalam kesempatan ini, Direktur Utama (Dirut)  Bank Jambi, H. Khairul Suhairi, nasabah bisa melakukan transaksi langsung di KCP yang bertempat di Ruko Bank Jambi Pauh ini.

"Kalau di pasar kan perputaran uang tinggi, bagi pedagang yang ingin menyetorkan hasil dagangan bisa mendatangi langsung KCP kami," jelasnya, dikutip dari laman resmi Bank Jambi, Kamis (15/1).

Nasabah di sekitar Kecamatan Pauh juga dapat melakukan transaksi di KCP baru ini yang telah memiliki ATM.

"Yang memang dikhususkan bagi nasabah yang tidak ingin antri saat pengambilan uang tunai," terangnya.

Selain meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat, kehadiran KCP ini juga diharapkan dapat  menambah jumlah nasabah Bank Jambi.

"Artinya kehadiran Bank Jambi juga dapat menjangkau hingga ke kecamatan, bukan saja di perkotaan, bahkan hingga keperdesaan dengan hadirnya Agen Bank Jambi," urainya.

Dirinya pun menjelaskan kenapa Kecamatan Pauh dipilih sebagai lokasi KCP tersebut. Hal ini disebabkan karena Kecamatan Pauh memiliki posisi strategis sebagai jalur dan simpul penting dalam aktivitas ekonomi dan keuangan daerah.

"Pauh dipilih karena merupakan jalur strategis yang memiliki potensi besar dalam mendukung penguatan keuangan daerah,” terangnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil Liga Italia: AC Milan Hajar Como 1-3, Si Spesialis Babak Kedua
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
25 Daftar Tempat Kerja Paling Bahagia di Indonesia, Ada BCA dan Gudang Garam
• 11 jam lalukatadata.co.id
thumb
Pemkab: Pemerintah mulai bangun hunian sementara di Aceh Barat
• 3 jam laluantaranews.com
thumb
Berita Populer: PHEV Baru Denza B5; Harga Hybrid Turun 10 Persen
• 12 jam lalukumparan.com
thumb
32 Orang Tewas dalam Kecelakaan Kereta Api Cepat di Thailand, Inisiatif “Belt and Road” PKT Menyebabkan Bencana
• 4 jam laluerabaru.net
Berhasil disimpan.