Legislator DKI tolak wacana pemilihan kepala daerah melalui DPRD

antaranews.com
14 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Anggota DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth menolak keras wacana pemilihan kepala daerah melalui DPRD karena bertentangan dengan semangat reformasi, demokrasi, serta prinsip kedaulatan rakyat yang dijamin konstitusi.

"Saya menegaskan penolakan terhadap Pilkada yang dipilih oleh DPRD. Ini merupakan langkah mundur yang mencederai demokrasi dan mengkhianati semangat reformasi 1998," kata Kenneth dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta itu menekankan bahwa Pilkada langsung merupakan hasil perjuangan panjang rakyat untuk merebut kembali hak menentukan pemimpinnya sendiri.

Menurut dia, pemilihan langsung bukan hanya sekadar mekanisme elektoral, melainkan perwujudan nyata dari prinsip kedaulatan rakyat.

"Demokrasi menempatkan rakyat sebagai pemegang kekuasaan tertinggi, bukan hanya untuk segelintir elite politik saja. Oleh karena itu, mengembalikan pemilihan kepala daerah melalui DPRD sama saja dengan merampok hak politik rakyat," ujar politisi PDI Perjuangan itu.

Baca juga: Menko Yusril: Pilkada lewat DPRD permudah pengawasan politik uang

PDI Perjuangan, kata Kent, sejak awal selalu konsisten memperjuangkan demokrasi yang berkeadilan, partisipatif, dan berpihak kepada rakyat kecil. Setiap upaya yang berpotensi melemahkan demokrasi, termasuk pengurangan hak pilih rakyat, dipastikan akan ditolak.

"Jika alasan efisiensi, stabilitas, atau biaya dijadikan dalih, maka yang harus dibenahi adalah tata kelola dan integritas pemilunya, bukan malah mencabut hak dasar rakyat," ujarnya.

Menurut dia, Pilkada melalui DPRD justru berpotensi membuka ruang politik transaksional, oligarki, serta konflik kepentingan yang semakin menjauhkan rakyat dari proses pengambilan keputusan.

Kent pun mengajak seluruh elemen masyarakat, akademisi, pegiat demokrasi, dan penyelenggara negara untuk bersama-sama mengawal supaya Pilkada di laksanakan secara langsung bukan melalui DPRD.

"Demokrasi tidak boleh disederhanakan menjadi kesepakatan elite. Demokrasi harus hidup dari partisipasi rakyat yang hakiki," katanya.

Baca juga: SOKSI dorong Pilkada lewat DPRD sebagai evaluasi Pilkada langsung

Baca juga: Pengamat: Pilkada lewat DPRD rentan lahirkan pemimpin tanpa legitimasi


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
2 Pria Ditangkap Seusai Berbuat Asusila di Bus Transjakarta
• 2 jam lalugenpi.co
thumb
Partai Gema Bangsa Segera Deklarasi, Dukung Prabowo Maju Pemilu 2029
• 8 jam laluidntimes.com
thumb
Viral BMW Putih Pakai Pelat Kemhan, Deddy Corbuzier Sampai Turun Tangan: Banyak Banget yang Bodoh-bodoh Kayak Lu
• 6 jam lalufajar.co.id
thumb
Warga binaan Lapas Sulteng suplai bahan pangan program MBG
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
Perguruan Tinggi dan Agenda Kebangsaan
• 7 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.