Jelang Mudik 2026, Kakorlantas Instruksikan Jajaran Awasi Kesiapan Armada & Disiplin Sopir

jpnn.com
5 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho menginstruksikan seluruh dirlantas dan kasatlantas jajaran di Indonesia untuk segera melakukan koordinasi intensif dengan para pengusaha angkutan umum, baik bus maupun travel, serta para pengemudi.

Hal itu dilakukan dalam rangka menjamin keamanan dan keselamatan lalu lintas menjelang arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 2026.

BACA JUGA: Hasil Survei Terbaru: Mayoritas Publik Optimistis Reformasi Budaya Polri Terjadi di Tahun 2026

Instruksi tersebut menekankan pentingnya kesiapan menyeluruh sektor angkutan umum yang menjadi tulang punggung mobilitas masyarakat saat Lebaran. Kakorlantas menegaskan, keselamatan pengguna jalan harus menjadi prioritas utama.

“Koordinasi ini penting agar para pengusaha angkutan benar-benar mempersiapkan armadanya dalam kondisi laik jalan dan aman. Kendaraan harus dipastikan memenuhi standar keselamatan sebelum dioperasikan,” ujar Agus dalam siaran persnya, Jumat (16/1).

BACA JUGA: Kakorlantas Ungkap Puncak Arus Mudik & Balik Nataru, Catat Baik-Baik, Ini Tanggalnya

Selain kesiapan armada, perhatian khusus juga diberikan kepada faktor pengemudi. Kakorlantas mengingatkan agar para sopir angkutan umum disiplin dalam berlalu lintas dan mematuhi seluruh aturan yang berlaku.

“Bagi para sopir, kami tekankan agar tidak ngebut, tidak ugal-ugalan, dan selalu mengutamakan keselamatan penumpang serta pengguna jalan lainnya. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama,” ujar dia.

BACA JUGA: Analis Sebut Posisi Polri di Bawah Presiden Sudah Tepat dan Konstitusional

Korlantas Polri berharap melalui langkah koordinatif ini, potensi kecelakaan lalu lintas dapat ditekan, sehingga masyarakat dapat melaksanakan perjalanan mudik dan balik Lebaran 2026 dengan aman, nyaman, dan selamat sampai tujuan.

Langkah ini juga sejalan dengan komitmen Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mewujudkan Kamseltibcarlantas yang optimal selama momentum besar nasional seperti Idulfitri. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemeriksaan Rafiq Al Amri Menunggu Izin Presiden, Prof. Zainal Abidin Apresiasi Polri


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Arema FC Lepas Winger Argentina di Akhir Putaran Pertama BRI Super League
• 1 jam lalubola.com
thumb
Libur Isra Miraj, Akses ke Ragunan Pagi Ini Lancar
• 10 jam laluokezone.com
thumb
Harga Pangan Nasional Alami Fluktuasi Signifikan
• 8 jam lalutvrinews.com
thumb
Mendagri Minta Tambahan Personel TNI-Polri-Sekolah Kedinasan Terjun ke Aceh
• 19 jam laludetik.com
thumb
10 Universitas Terbaik di Yogyakarta Versi Webometrics per Januari 2026
• 8 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.