Dorong Talenta Digital Indonesia Melek AI Lokal di RTX AI PC Day

medcom.id
3 jam lalu
Cover Berita
Jakarta: NVIDIA baru-baru ini menggelar rangkaian kegiatan literasi digital bertajuk "RTX AI PC Day" di Batam dan Padang. Acara ini bertujuan untuk mengedukasi ribuan mahasiswa dan akademisi mengenai potensi penuh dari ekosistem kecerdasan buatan (AI) serta memperkenalkan inovasi AI lokal pada perangkat mereka.
 
Kegiatan ini merupakan langkah strategis NVIDIA untuk mempersiapkan bakat muda Indonesia agar siap bersaing di dunia kerja yang semakin didominasi oleh AI. Acara ini terselenggara berkat kolaborasi dengan mitra retail di Batam, yaitu PT Karya Mura Niaga (laptop) dan Hypro Computer (desktop), serta mitra retail di Padang, JBROS Computer. Selain itu, kegiatan ini juga didukung oleh berbagai merek laptop dan desktop terkemuka.Solusi AI Lokal untuk Kedaulatan Data
 
Adrian Lesmono, Country Consumer Business Lead NVIDIA Indonesia, menyampaikan bahwa sejak 2018, NVIDIA telah memiliki solusi AI di berbagai bidang, mulai dari online game, content creator, broadcasting, hingga era otomasi Agentic AI yang diprediksi hadir pada tahun 2025. Adrian menyoroti tantangan utama penggunaan AI saat ini, yaitu isu privasi data, mengingat banyak solusi yang masih berbasis cloud.

Sebagai jawabannya, NVIDIA berinovasi dengan menempatkan AI lokal di dalam perangkat GeForce RTX 50 Series. Teknologi ini memungkinkan pengguna mengakses dan memanfaatkan AI tanpa koneksi internet, dengan seluruh data interaksi hanya digunakan di PC pengguna. Inovasi ini diharapkan dapat mendorong pengguna, termasuk mahasiswa dan akademisi, untuk menciptakan solusi yang dapat mengatasi masalah sosial maupun bisnis yang dibutuhkan pasar.
 
Dalam sesi diskusi, para pakar meluruskan kekhawatiran banyak orang tentang AI yang akan menggantikan peran manusia. Miratul Khusna Mufida, Sekretaris Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Batam, dengan tegas menyatakan, "Apakah AI akan menggantikan manusia? Jawabannya: tidak. Tetapi mereka yang tidak memahami AI akan dengan mudah tergantikan oleh mereka yang melek AI".
 
Senada dengan itu, Ahmad Hamim Thohari, Kepala Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Batam, menyebut AI sebagai tool yang mendukung produktivitas namun tetap memerlukan sentuhan dan pemikiran manusia.
 
Adrian Lesmono menambahkan bahwa Indonesia membutuhkan banyak talenta melek AI untuk meningkatkan produktivitas dan inovasi dalam memecahkan masalah, dan menegaskan bahwa AI bukanlah sekadar "jalan pintas (shortcut)" untuk tugas kuliah.
 
Rangkaian acara "RTX AI PC Day" diselenggarakan di:
1. Batam (7-9 Januari): Politeknik Negeri Batam dan Universitas Internasional Batam.
2. Padang (12-14 Januari): Politeknik Negeri Padang dan Universitas Putra Indonesia (YPTK).
 
Di Padang, perbincangan meluas ke pemanfaatan AI dalam pendidikan vokasi dan pelestarian budaya. Revalin Herdianto, Direktur Politeknik Negeri Padang, menjelaskan sinergi antara kurikulum berbasis Project-Based Learning (PBL) dan kebutuhan industri.
 
Sementara itu, Yuhefizar, Ketua Jurusan Teknologi Informasi Politeknik Negeri Padang, menekankan pentingnya mentransformasi mahasiswa menjadi pengembang (developer) AI dengan menguasai ilmu dasar AI, Machine Learning, dan Neural Network.
 
Melalui integrasi AI ke berbagai program studi, Politeknik Negeri Padang berupaya menciptakan solusi nyata untuk tantangan lokal seperti deteksi penyakit tanaman dan pengelolaan sampah, bahkan untuk pelestarian budaya melalui digitalisasi bahasa daerah dan tradisi lisan. Hal ini menggarisbawahi peran strategis perguruan tinggi dalam mengembangkan talenta dan ekosistem AI yang kompetitif secara global.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tak Cuma Bidik Juara, John Herdman Ingin Kembangkan Talenta Muda Indonesia di Piala AFF 2026
• 22 jam lalumedcom.id
thumb
DPR Kritik Pemda Habiskan Rp1 Miliar Cuma Buat Makan: Tak Masuk Akal!
• 9 jam laluviva.co.id
thumb
Dari Hitlerisme ke Otoritarianisme Kontemporer
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
BNPB Buka Peluang Tambah Pesawat untuk Modifikasi Cuaca Atasi Banjir di Jateng
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Dinilai Prematur, Roy Suryo cs Tolak Pelimpahan Berkas Kasus Ijazah Jokowi ke Kejaksaan
• 21 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.