Sudah Ada Larangan, Tumpukan Sampah di Pasar Cimanggis Cuma Geser Lokasi

detik.com
1 jam lalu
Cover Berita
Tangerang Selatan -

Lokasi pembuangan sampah yang pernah menggunung di sekitar Pasar Cimanggis, Ciputat Tangerang Selatan, kini ditutup terpal. Tertulis larangan warga umum membuang sampah di sana.

Pantauan detikcom di lokasi, Jumat (16/1/2026), pukul 10.48 WIB, lokasi tersebut kini tidak ada penumpukan sampah. Titik itu ditutup terpal biru dan ada spanduk merah larangan membuang sampah di sana.

"Dilarang keras buang sampah di area sini," demikian tertulis dalam spanduk larangan tersebut.

Baca juga: Problem Sampah Tangsel Belum Berhenti Meski Dibuang ke Cileungsi

Namun, tak jauh dari situ jadi ada tumpukan sampah. Lokasinya sekitar 20 meter dari lokasi pembuangan sampah di Pasar Cimanggis. Tumpukan sampah itu memanjang di sebelah kanan.

Foto: Sampah dekat Pasar Cimanggis. (Adrial/detikcom)

Salah seorang warga, Anwar (33) mengatakan pengangkutan sampah telah dilakukan beberapa kali. Namun tumpukan masih terus ada karena volume buangan sampah masyarakat.

"Diangkut mah ada ini, cuman ya gitu, ada lagi aja gitu kan. Diangkut, ada," kata Anwar.

Beberapa waktu lalu, lokasi ini sempat jadi lokasi sampah menggunung, bahkan menutup sebagian jalan. Anwar mengatakan saat ini kondisinya sudah berkurang.

"Iya waktu itu, numpuk di sini. Ya bau, tapi ini kan udah diangkut terus ya," ujarnya.

Baca juga: Warga Ngaku Kesal Tiap Lewat Depan Pasar Cimanggis: Jalan Rusak, Bau Sampah

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel sendiri memperpanjang status darurat penanggulangan sampah selama dua pekan. Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tangsel, Essa Nugraha, mengatakan perpanjangan status darurat tersebut berlaku hingga 19 Januari 2026.

"Pada masa perpanjangan difokuskan pada optimalisasi pembersihan dan pengangkutan sampah serta optimalisasi penegakan perilaku buang sampah," kata Essa, dikutip dari Antara, Kamis (8/1).

Tonton juga video "Wawalkot Tangsel soal Buang Sampah ke Cileungsi: Hal Lumrah"




(ial/idn)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp6.000, Cek Rinciannya
• 17 jam lalumedcom.id
thumb
Ahok Berhalangan Hadir di Sidang Kasus Anak Riza Chalid Pekan Depan
• 10 jam laludetik.com
thumb
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi-Propaganda Asing Masih wacana
• 21 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Mobil Listrik Terbakar di Tol JORR, Jaksel, Diduga Akibat Korsleting Listrik
• 9 jam lalukumparan.com
thumb
Jadi Tersangka Dugaan Pencemaran Nama Baik Putri Dakka, Dokter Resti Respons Begini
• 7 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.