Banjir Rendam Jalur Pekalongan–Sragi, Perjalanan KA di Cirebon Dialihkan

republika.co.id
11 jam lalu
Cover Berita

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON — Banjir merendam petak jalan Pekalongan–Sragi, Jawa Tengah, dan mengganggu perjalanan kereta api lintas utara. Dampaknya merembet ke wilayah Cirebon dengan pengalihan rute dan pembatalan sejumlah perjalanan.

Banjir terjadi pada Jumat (16/1/2026) sekitar pukul 23.10 WIB di wilayah Daop 4 Semarang dan berimbas pada pola operasi KA di Daop 3 Cirebon.

Baca Juga
  • Jalur Kereta di Pekalongan Kebanjiran, 7 Perjalanan Kereta Terhenti
  • Truk Tertabrak Kereta di Perlintasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat

Manager Humas PT Kereta Api Indonesia Daop 3 Cirebon Muhibbuddin mengatakan, untuk sementara dilakukan penyesuaian operasi dengan mengalihkan perjalanan dari jalur utara ke jalur selatan. Selain itu, beberapa perjalanan KA dibatalkan.

“Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami penumpang, yang menyebabkan keberangkatan dan kedatangan di stasiun mengalami keterlambatan,” ucap Muhibbuddin, Sabtu (17/1/2026).

.rec-desc {padding: 7px !important;}

Adapun KA yang dialihkan melalui jalur selatan adalah KA 30F Argo Anjasmoro relasi Gambir–Surabaya Pasarturi yang memutar melalui Tegal–Prupuk–Solobalapan–Gundih.

Kemudian, KA 92 Jayabaya relasi Pasarsenen–Surabaya Pasarturi memutar melalui Tegal–Prupuk–Kroya–Solo–Gundih–Gambringan. KA 96 Harina relasi Bandung–Surabaya Pasarturi memutar melalui Tegal–Prupuk–Kroya–Solo–Gundih.

Sementara itu, perjalanan KA yang dibatalkan meliputi KA 216 Kaligung relasi Brebes–Semarang Poncol dan KA 217 Kaligung relasi Semarang Poncol–Cirebon Prujakan.

Pembatalan juga terjadi pada KA 23 Merbabu relasi Semarang Tawang–Gambir, KA 24 Merbabu relasi Gambir–Semarang Tawang, KA 218 Kaligung relasi Cirebon Prujakan–Semarang Poncol, serta KA 213 Kaligung relasi Semarang Poncol–Brebes.

“Seluruh jajaran KAI bekerja agar perjalanan kereta api kembali normal. Kami berterima kasih atas pengertian pelanggan yang terdampak,” kata Muhibbuddin.

.img-follow{width: 22px !important;margin-right: 5px;margin-top: 1px;margin-left: 7px;margin-bottom:4px}
Ikuti Whatsapp Channel Republika
.img-follow {width: 36px !important;margin-right: 5px;margin-top: -10px;margin-left: -18px;margin-bottom: 4px;float: left;} .wa-channel{background: #03e677;color: #FFF !important;height: 35px;display: block;width: 59%;padding-left: 5px;border-radius: 3px;margin: 0 auto;padding-top: 9px;font-weight: bold;font-size: 1.2em;}
Advertisement

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Vietnam Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23 2026: Bisa Mencetak Sejarah?
• 8 jam lalubola.com
thumb
TNI Kerahkan Pasukan Khusus Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
Broken Strings Viral! Aurelie Moeremans Minta Publik Jangan Bully Karakter-karakter yang Ada di Bukunya: Tolong Jangan Bully
• 11 jam lalugrid.id
thumb
Mendikdasmen Inginkan Semua Sekolah Bagus, Kompetensi Guru Meningkat
• 4 jam lalujpnn.com
thumb
BMKG: Siklon Tropis Dorong Hujan Lebat, Ini Prakiraan Cuaca Hari Ini di Seluruh Indonesia
• 13 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.