Muenchen Sudah Bisa Turunkan Musiala saat Hadapi Leipzig

medcom.id
6 jam lalu
Cover Berita
Jakarta: Pelatih Bayern Muenchen, Vincent Kompany, memastikan gelandang serang timnya, Jamal Musiala, bisa diturunkan pada laga lanjutan liga Jerman Bundesliga 2025/2026 kontra tuan rumah RB Leipzig, Minggu 18 Januari dini hari WIB.
 
"Jika semuanya berjalan lancar, Musiala akan berada di sana (pertandingan kontra Leipzig). Itu akan sangat bagus," ujar Kompany seperti dilansir Antara dari laman resmi Bundesliga, Sabtu (17/1/2026).
 
Andai merumput pada laga tersebut, itu akan menjadi penampilan perdana Musiala setelah absen panjang akibat cedera patah kaki dan dislokasi engkel pada Juli 2025, ketika Muenchen kalah 0-2 dari Paris Saint-Germain (PSG) di Piala Dunia Antarklub. Saat itu, Musiala cedera karena bertabrakan dengan kiper PSG, Gianluigi Donnarumma.
  Baca juga: Bayern Gelontorkan 8 Gol ke Gawang Wolfsburg
Sebelumnya pada November tahun lalu, Musiala yang baru berusia 22 tahun itu dikabarkan mulai pulih cedera dan menjalani latihan secara individu. Lalu sebulan kemudian, Musiala sudah bisa berlatih dengan tim.

"Dia memancarkan banyak energi positif. Saat ini, bahkan hal-hal kecil pun terasa sangat baik. Prioritas utama kami adalah proses adaptasinya. Dia sudah punya waktu untuk membangun kembali kondisi fisik lalu meningkatkan mobilitas dan kecepatannya," kata Kompany.
 
Sejak melakukan debut pada usianya yang baru 17 tahun, tepatnya tahun 2020, Musiala langsung menjadi pilihan utama Muenchen pada musim-musim berikutnya. Hingga kini, Musiala tercatat sudah tampil sebanyak 207 kali dengan kontribusi 64 gol serta 39 assist.
 
Tidak hanya itu, dia juga turut membantu The Bavarians meraih satu gelar Liga Champions UEFA, lima gelar Liga Jerman, satu Piala Super UEFA, satu gelar Piala Dunia Antarklub FIFA dan tiga kali juara Piala Super Jerman.
 
Kembalinya Musiala membawa angin segar bagi Muenchen yang sedang berada di puncak klasemen sementara Bundesliga 2025/2026 dengan koleksi 47 poin tanpa menelan kekalahan. Muenchen pun masih berjarak 11 angka dengan Borussia Dortmund yang berada di urutan kedua.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Presiden Prabowo Kumpulkan Seluruh Pimpinan TNI di Istana, Bahas Apa?
• 5 jam laluliputan6.com
thumb
Mawa Minta Bukti Pernikahan Siri ke Insanul Fahmi Jika Ingin Dimaafkan
• 21 jam laluviva.co.id
thumb
Foto: Pengguna Jalan Pakai Jalur Bus Meski Lalu Lintas Lancar di Jakarta
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Pesawat ATR 400 Rute Jogja–Makassar Hilang Kontak di Leang Leang Maros, Basarnas Kerahkan Tim SAR
• 6 jam laludisway.id
thumb
Bittime Perkuat Akses Investor Pemula, Tawarkan Bonus dan Launchpool $LIT
• 2 jam laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.