GenPI.co - Partai Gema Bangsa menyatakan siap untuk berkiprah dalam dinamika politik nasional, sesuai melakukan deklarasi di Jakarta, Sabtu (17/1).
Ketua Panitia Deklarasi Partai Gema Bangsa Joko Nugroho mengatakan deklarasi tersebut menandai gerakan politik yang bertujuan mewujudkan Indonesia mandiri.
“Mewujudkan Indonesia berdaulat dalam pengambilan keputusan politik, ekonomi, serta pembangunan nasional,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (17/1).
Partai Gema Bangsa, diketahui telah membangun struktur kelembagaan secara penuh di seluruh daerah di Indonesia, yakni 38 DPW tingkat provinsi dan 514 DPD kabupaten/kota.
Pendiri dan sejumlah inisiator Partai Gema Bangsa meluncurkan partai tersebut, pada 17 Januari 2025 silam.
Terdapat tiga visi utama yang menjadi pedoman perjuangan politik Partai Gema Bangsa, yakni Indonesia Mandiri, Desentralisasi Politik, dan Indonesia Reborn.
Partai Gema Bangsa menyebut demkrasi yang kuat, tidak bisa dibangun secara sentralistik dan elitis.
Tetapi, melalui pemberian kewenangan politik kepada pemimpin partai yang ada di daerah, guna memunculkan kepemimpinan lokal yang paham karakter wilayah.
Partai Gema Bangsa juga menilai perlunya meninggalkan pola lama, dan membangun politik bermoral, kekuasaan yang melayani dan pembangunan berkelanjutan.
Kemudian, memberikan ruang yang lebih besar kepada para generasi muda, sebagai pelaku perubahan. (ant)
Video populer saat ini:




