Akhir Pekan, BMKG Prakirakan Cuaca Jawa Timur Berawan Tebal dengan Potensi Hujan Petir

suarasurabaya.net
11 jam lalu
Cover Berita

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan cuaca di wilayah Jawa Timur dan sekitarnya pada Minggu (18/1/2026), didominasi kondisi berawan tebal dengan potensi hujan petir hampir sepanjang hari.

BMKG Juanda menyebutkan, pada pagi hari cuaca diprakirakan berawan tebal dan berpeluang terjadi hujan petir. Kondisi serupa diprediksi berlanjut hingga siang dan sore hari, dengan potensi hujan petir yang masih perlu diwaspadai masyarakat.

Memasuki malam hari, cuaca di Jawa Timur juga masih berawan tebal dan berpeluang terjadi hujan petir. Sementara pada dini hari, hujan diprakirakan berintensitas ringan dengan kondisi awan tebal.

Untuk suhu udara di wilayah Jawa Timur hari ini berada di kisaran 14 hingga 31 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan udara cukup tinggi antara 65 hingga 100 persen. Angin umumnya bertiup dari arah barat laut dengan kecepatan sekitar 5 hingga 38 kilometer per jam.

Sementara itu, BMKG Maritim memprakirakan kondisi cuaca perairan Jawa Timur pada 18 Januari 2026 perlu diwaspadai. Di Laut Jawa bagian timur, cuaca diprediksi hujan ringan dengan angin dominan dari barat berkecepatan hingga 35 knot dan tinggi gelombang 0,8–1,6 meter.

Untuk Selat Madura, cuaca umumnya berawan tebal. Angin bertiup dari barat dengan kecepatan maksimum 29 knot dan gelombang laut berkisar 0,5–1,4 meter.

Kemudian, di perairan selatan Jawa Timur, cuaca diprakirakan hujan ringan dengan angin dari barat berkecepatan hingga 30 knot dan tinggi gelombang mencapai 0,8–2,5 meter.

BMKG mengimbau masyarakat, khususnya nelayan dan pengguna jasa transportasi laut, untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca buruk dan peningkatan kecepatan angin serta gelombang laut, serta selalu memantau pembaruan informasi cuaca resmi dari BMKG.(iss)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Breaking News! Tim SAR Temukan Badan Pesawat ATR 42-500 di Puncak Bulusaraung
• 11 jam lalukompas.tv
thumb
Mendagri Harap TKD Aceh-Sumut-Sumbar Rp 10,6 T Diproses Senin Pekan Depan
• 21 jam laludetik.com
thumb
Bocor Percakapan Roby Tremonti Diduga Sewa Buzzer, Sampai Nawar Harga Karena Kemahalan
• 9 jam laluviva.co.id
thumb
Pembangunan Wisata di Kawasan Karst Gunungsewu Ancam Keberlanjutan Ekologis
• 1 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Jarang Terendam! Ini Daftar Wilayah Indonesia yang Minim Risiko Banjir
• 10 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.