Nil Maizar Berharap Sukses John Herdman Membawa Kanada ke Piala Dunia 2022 Menular ke Timnas Indonesia

bola.com
13 jam lalu
Cover Berita

Bola.com, Jakarta - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Nil Maizar, ikut melontarkan dukungannya kepada John Herdman.

Nil Maizar berharap, juru taktik anyar Timnas Indonesia berpaspor Inggris itu bisa mendongkel performa Skuad Garuda seperti yang pernah dilakukannya ketika menukangi Timnas Kanada. 

Advertisement
BACA JUGA: Target Tinggi Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2030 Oke-Oke Saja, tapi Jangan Lupa Masih Banyak Turnamen Lain yang Butuh Pembuktian

Menurut Nil Maizar, John Herdman sosok pelatih yang punya pengalaman yang bagus dan pengetahuan ilmu sepak bola yang bagus pula. 

"Seorang pelatih yang punya experience bagus, punya knowledge bagus. Ia juga sebagai motivator yang ulung karena di dalam statement dia, di mana pun dia berada, dia sudah mengilmui sesuatu yang ada di negara itu. Ini bagus buat kita," kata Nil Maizar via kanal YouTube Nusantara TV. 

Sentuhan dingin John Herdman berbuah legit ketika juru taktik tim berusia 50 tahun membawa Kanada tampil di Piala Dunia 2022 setelah sekian lama menanti.

"Mudah-mudahan ini, apa yang ada di grand desain dia di Kanada sampai membawa ke Piala Dunia 2022 akan memberikan perubahan yang signifikan terhadap sepak bola Indonesia," harap Nil Maizar. 

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Penambangan Emas tanpa Izin Picu Banjir Bandang Pohuwato
• 6 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Dapat Aduan Via Call Center 110, Polisi Cek Parkir Liar Rp 10 Ribu di Jaksel
• 17 menit laludetik.com
thumb
MTI Prediksi Mobilitas Mudik Lebaran 2026 Tetap Tinggi
• 3 jam lalurepublika.co.id
thumb
Persik Kediri lepas bek kiri Yusuf Meilana 
• 13 jam laluantaranews.com
thumb
Meikarta Jadi Rusun Subsidi, KPK Buka Suara: Unit Kami Sita?
• 9 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.