Banjir Jakarta Hari Ini: 16 RT Terendam dan 10 Ruas Jalan Masih Tergenang Minggu Pagi

tvonenews.com
13 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com – Banjir Jakarta hari ini masih terjadi di sejumlah wilayah ibu kota pada Minggu (18/1/2026) pagi. Hujan deras yang mengguyur sejak malam sebelumnya menyebabkan 16 Rukun Tetangga (RT) terendam banjir dan 10 ruas jalan masih tergenang hingga pagi hari.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat, wilayah dengan jumlah titik banjir terbanyak berada di Jakarta Barat. Selain itu, genangan air juga terpantau di Jakarta Utara dan Jakarta Timur dengan karakteristik berbeda, mulai dari genangan ringan hingga banjir setinggi puluhan sentimeter.

“Jakarta Barat terdapat 13 RT yang terendam banjir, meliputi Kedaung Kali Angke 8 RT, Tegal Alur 4 RT, dan Jelambar 1 RT,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan.

Ia menambahkan, banjir Jakarta hari ini juga terjadi di wilayah lainnya. Di Jakarta Utara, terdapat genangan di Ancol dan Pademangan Barat. Sementara di Jakarta Timur, banjir tercatat di kawasan Rawa Terate.

“Jakarta Utara 2 RT di Ancol 1 RT dan Pademangan Barat 2 RT, lalu Jakarta Timur 1 RT di Rawa Terate,” terangnya.

Karakteristik Banjir Jakarta Hari Ini di Permukiman

Berdasarkan laporan BPBD, banjir Jakarta hari ini di kawasan permukiman didominasi oleh genangan air akibat curah hujan tinggi dan sistem drainase yang belum mampu menampung debit air dalam waktu singkat. Ketinggian air di sejumlah titik permukiman bervariasi, mulai dari 10 sentimeter hingga mencapai lebih dari 50 sentimeter.

Wilayah Jakarta Barat menjadi kawasan paling terdampak dengan sebaran banjir yang cukup merata, terutama di kawasan dataran rendah dan wilayah dekat aliran air. Sementara di Jakarta Utara, genangan cenderung terjadi di wilayah pesisir dan kawasan padat aktivitas, sedangkan di Jakarta Timur, titik banjir masih bersifat terbatas.

Daftar Ruas Jalan Tergenang Banjir Jakarta Hari Ini

Selain permukiman, banjir Jakarta hari ini juga berdampak pada akses lalu lintas. BPBD mencatat terdapat 10 ruas jalan yang masih tergenang air dengan ketinggian bervariasi sebagai berikut:

  1. Jalan Perumahan Green Garden, Kedoya Utara, Kebon Jeruk – 15 cm

  2. Jalan Pangeran Tubagus Angke, Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan – 20 cm

  3. Jalan Pangeran Tubagus Angke Raya, Jelambar Baru, Grogol Petamburan – 20 cm

  4. Jalan Lingkar Luar Barat, Cengkareng Timur, Cengkareng – 20 cm

  5. Jalan Karang Bolong Raya, Ancol, Pademangan – 70 cm

  6. Jalan Kampung Sepatan, Rorotan, Cilincing – 30 cm

  7. Jalan Cakung Cilincing Raya, Rorotan – 20 cm

  8. Jalan Daan Mogot KM 13, Cengkareng – 15 cm

  9. Jalan Boulevard Barat (depan Lotte Mart), Kelapa Gading Barat – 15 cm

  10. Jalan Industri VI, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar – 10 cm


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Percepat Pemulihan Kelistrikan Aceh, PLN Sebut 6.432 Desa Telah Kembali Menyala
• 6 jam lalubisnis.com
thumb
Jordi Cruyff Resmi Jadi Dirtek Ajax Amsterdam, Rangkap Jabatan Jadi Penasihat PSSI
• 11 jam lalubisnis.com
thumb
Membongkar Labirin Grooming, Mengapa Kita Sering Gagal Mengenali Predator Anak?
• 11 jam lalufajar.co.id
thumb
Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro, Begini Perjalanan Karier Bersama Aremania
• 5 jam lalufajar.co.id
thumb
DPD RI dan Kemendes Siapkan Penghargaan Green Village pada Hari Desa Nasional 2026
• 6 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.