Tim SAR Polda Sulsel Lampauui Cuaca Ekstrem, Tembus Lereng Gunung Bulusaraung hingga Berbuah Temuan Puing Pesawat ATR 42-500

merahputih.com
7 jam lalu
Cover Berita

MERAHPUTIH.COM - UPAYA pencarian hari kedua terhadap pesawat jenis ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport yang hilang kontak di wilayah Sulawesi Selatan membuahkan titik terang. Tim SAR Gabungan dari Ditsamapta Polda Sulsel menemukan puing-puing pesawat di kawasan Gunung Bulusaraung, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep, Minggu (18/1).

Direktur Samapta Polda Sulsel Kombes Brury Soekotjo mengonfirmasi bahwa penemuan tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WITA saat personel melakukan penyisiran intensif di medan pegunungan.

"Personel Sie Pammat Ditsamapta Polda Sulsel yang tergabung dalam Tim SAR Gabungan telah menemukan titik jatuhnya pesawat beserta puing-puing material ATR 42-500 di area Gunung Bulusaraung," ujar Kombes Brury Soekotjo dalam keterangannya.

Operasi pencarian dimulai sejak pukul 07.00 WITA dengan melibatkan personel gabungan dari Ditsamapta Polda Sulsel (Unit Pammat), Satbrimob Polda Sulsel, TNI, Basarnas, dan BPBD.

Tim dibagi menjadi empat kelompok penyisir untuk mengoptimalkan jangkauan pencarian di medan yang cukup berat.

Baca juga:

Pesawat ATR 42-500 Diduga Hancur, Tabrak Gunung Bulusaraung

Di bawah pimpinan Plt. Kasi Pammat AKP Acang Suryan, tim bergerak dari titik kumpul di Polsek Balocci menuju lereng Gunung Bulusaraung. Setelah penemuan puing pesawat ini, fokus utama tim akan beralih pada upaya evakuasi korban dan pengamanan lokasi (status quo) untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwenang.

Sebagian personel tetap disiagakan di posko terdekat untuk mendukung logistik dan koordinasi evakuasi.

Ditsamapta Polda Sulsel terus berkomitmen memberikan upaya maksimal dalam misi kemanusiaan ini dan akan terus memberikan informasi terbaru terkait perkembangan proses evakuasi di lapangan.(knu)

Baca juga:

Satu Korban Laki-laki Pesawat ATR 42-500 Dievakuasi dari Jurang Kedalaman 200 Meter Bukit Bulusaraung




Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR 42-500 di Maros
• 15 jam lalurepublika.co.id
thumb
Hasto Ajak Pelestari Tosan Aji Teladani Laku Bima dan Semangat Berdikari
• 7 jam lalujpnn.com
thumb
Diutus Presiden, Menag ke Mesir Bahas Ekoteologi dan Pembukaan Cabang Al-Azhar di Indonesia
• 6 jam laluharianfajar
thumb
Kemensos Tunggu Data Daerah untuk Salurkan Santunan Banjir Aceh
• 2 jam laluidntimes.com
thumb
Jelang Pencairan Januari 2026, Simak Kategori Siswa yang Berhak Terima Dana PIP
• 11 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.