Penulis: Alfin
TVRINews, Jakarta
Presiden Prabowo Subianto mengisi pekan 11–18 Januari 2026 dengan rangkaian agenda strategis, mulai dari penguatan industri nasional, peresmian fasilitas pendidikan dan energi, percepatan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), hingga persiapan diplomasi internasional.
Agenda pekan dimulai pada Minggu malam, 11 Januari 2026, melalui rapat terbatas di kediaman pribadi Presiden di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Rapat ini membahas revitalisasi rantai pasok industri tekstil dan garmen, peningkatan investasi teknologi semikonduktor untuk sektor otomotif dan elektronik, serta progres proyek hilirisasi senilai total 6 miliar dolar Amerika Serikat di enam lokasi yang akan segera memasuki tahap groundbreaking. Presiden juga menerima laporan rencana peresmian Infrastruktur Energi Terintegrasi Pertamina RDMP Balikpapan.
Keesokan harinya, Senin, 12 Januari 2026, Presiden meresmikan 166 sekolah rakyat di 34 provinsi dan 131 kabupaten/kota, dengan acara terpusat di BBPPKS Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Sekolah rakyat telah beroperasi bertahap sejak Juli 2025 dan menjangkau 15.954 siswa, didukung 2.218 guru serta 4.889 tenaga kependidikan. Program ini ditujukan untuk memperluas akses pendidikan sekaligus memutus mata rantai kemiskinan, dengan target 500 sekolah hingga 2029.
Foto: BPMI Setpres
Masih pada hari yang sama, Presiden meresmikan Infrastruktur Energi Terintegrasi Pertamina Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan, Kalimantan Timur. Proyek bernilai sekitar Rp123 triliun ini meningkatkan kapasitas pengolahan minyak mentah dari 260 ribu menjadi 360 ribu barel per hari dan menghasilkan bahan bakar berstandar Euro 5 yang lebih ramah lingkungan. Presiden menekankan kemandirian pangan dan energi sebagai fondasi utama berdirinya negara yang berdaulat.
Foto: BPMI Setpres
Usai peresmian RDMP, Presiden bertolak menuju IKN pada Senin malam. Di lokasi pembangunan, Presiden meninjau sejumlah titik strategis serta menerima paparan Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono. Perhatian diberikan pada akses jalan, desain gedung pemerintahan, fasilitas umum, serta optimalisasi fungsi kawasan agar nyaman dan efektif. Pemerintah menargetkan percepatan pembangunan agar fungsi eksekutif, legislatif, dan yudikatif dapat berjalan optimal di pusat pemerintahan baru.
Foto: BPMI Setpres
Pada Selasa, 13 Januari 2026, Presiden melanjutkan agenda ke Kabupaten Malang, Jawa Timur, untuk meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang. Sekolah berasrama ini menerapkan tiga kurikulum sekaligus nasional, khusus SMA Taruna Nusantara, dan internasional Cambridge serta memberikan beasiswa penuh. Presiden menyampaikan rencana pengembangan SMA Taruna Nusantara ke sejumlah daerah lain, termasuk Sulawesi Utara, Sumatera Selatan, dan IKN.
Foto: BPMI Setpres
Rabu, 14 Januari 2026, Presiden meluangkan waktu berdiskusi santai bersama sekitar 50 pegawai di Gedung Sekretariat Kabinet. Pertemuan berlangsung hangat dengan topik seputar pemerintahan, dinamika global dan nasional, serta pengalaman hidup. Presiden menyampaikan pesan agar seluruh pegawai bekerja maksimal, menjaga optimisme, serta mengisi ruang digital dengan informasi positif.
Kamis, 15 Januari 2026, Presiden menggelar taklimat bersama sekitar 1.200 rektor dan guru besar perguruan tinggi negeri maupun swasta dari seluruh Indonesia. Pertemuan ini membahas arah pendidikan nasional dan penguatan sumber daya manusia. Pemerintah berencana menambah alokasi dana riset dan inovasi hingga Rp4 triliun, mendorong perluasan akses beasiswa, serta pemenuhan kebutuhan tenaga kesehatan nasional.
Foto: BPMI Setpres
Pada hari yang sama, Presiden menerima Kepala Otorita IKN di Gedung Sekretariat Kabinet untuk membahas tindak lanjut arahan pembangunan IKN serta progres terbaru di lapangan. Malam harinya, Presiden menerima Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Anindya N. Bakrie, yang memaparkan prioritas program Kadin 2026 dan dukungan terhadap berbagai program strategis nasional.
Agenda berlanjut pada Jumat, 16 Januari 2026, ketika Presiden menerima pejabat utama Tentara Nasional Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta. Presiden memberikan arahan terkait strategi pertahanan, keamanan, dan geostrategi nasional sebagai bagian dari penguatan sistem pertahanan negara.
Pekan ditutup dengan keberangkatan Presiden menuju London, Inggris, pada Minggu siang, 18 Januari 2026. Kunjungan luar negeri ini mencakup pertemuan dengan Perdana Menteri Keir Starmer untuk membahas kerja sama strategis di bidang ekonomi dan maritim, serta agenda bersama Raja Charles III terkait pelestarian alam dan konservasi gajah. Dari Inggris, Presiden melanjutkan perjalanan ke Davos, Swiss, untuk menyampaikan pidato kunci di World Economic Forum dan berdialog dengan para pemimpin dunia serta CEO perusahaan global.
Editor: Redaktur TVRINews



/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2026%2F01%2F18%2F3341f3cc3b95b9470bb0699a7f93f4be-IMG_7954.jpeg)

