Sungai Simo Meluap Lagi, Jalur Pantura Pati-Rembang Macet 4 Kilometer

metrotvnews.com
2 jam lalu
Cover Berita

Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pati, Jawa Tengah, sejak Sabtu malam kembali memicu luapan Sungai Simo. Akibatnya, jalur vital Pantura yang menghubungkan Pati dan Rembang kembali tergenang banjir.

Kondisi ini memperparah situasi lalu lintas di jalur tersebut yang tercatat sudah terendam banjir selama delapan hari terakhir. Genangan air yang cukup tinggi memaksa kendaraan melaju sangat pelan, memicu kemacetan panjang yang mengular hingga empat kilometer.

Banyak pengendara, terutama pengguna sepeda motor, terpaksa menuntun kendaraannya karena mesin mogok usai nekat menerobos genangan air.

Guna mengurai kemacetan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pati menerjunkan personel di sejumlah titik rawan. Petugas sibuk mengatur arus lalu lintas agar kendaraan tetap bisa melintas meski dengan kecepatan rendah, serta membantu mengevakuasi motor warga yang mogok di tengah jalan.

Hingga saat ini, aparat kepolisian masih bersiaga penuh memantau debit air Sungai Simo. Pengguna jalan diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan mematuhi arahan petugas di lapangan demi keselamatan bersama.

(Farouq Faza Bagjawan Alnanto)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Banjir di Semarang dan Jakarta, KAI Daop 2 Bandung Batalkan 4 Perjalanan Kereta Api
• 8 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Alhamdulillah, Al Nassr Sukses Akhiri Tren Negatif di Awal Tahun 2026 usai Tekuk Al Shabab dengan 3 Gol
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Panas Iran Vs AS Menyengat hingga Forum Dewan Keamanan PBB
• 17 jam laludetik.com
thumb
Suporter Muak Setelah Liverpool Ditahan Burnley, Arne Slot Beri Pembelaan
• 12 jam lalugenpi.co
thumb
Perjalanan KA Daop 4 Dibatalkan Imbas Genangan di Ruas Jalan Stasiun Pekalongan
• 15 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.