Gudang Logistik Pesantren di Bogor Terbakar, Diduga Akibat Korsleting

detik.com
1 jam lalu
Cover Berita
Bogor -

Gudang logistik dalam area pesantren terbakar di Jalan Mayjen HR Edi Sukma, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

"Objek terbakar gudang logistik, lokasi kebakaran di pesantren yang beralamat di Cigombong, Kabupaten Bogor," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor Yudi Santosa dalam keterangan tertulis, Minggu (18/1/2026).

Baca juga: Pegawai KKP Ferry Irawan Korban Pesawat Jatuh di Pangkep Warga Bogor

Yudi menyebutkan kebakaran pertama kali diketahui petugas yang hendak mengecek ruang gudang, pada pukul 12.45 WIB. Saat dicek, gagang pintu terasa panas dan api dalam gudang sudah membesar ketika pintu dibuka.

"Penjaga gudang ruangan mau cek ruangan mendapati gagang pintunya sudah panas, setelah dibuka terdapat api yang sudah membesar di dalam ruangan," kata Yudi.

"Lalu dia (penjaga gudang) memanggil rekan santri lain dan guru, untuk bantu memadamkan. Karena api terlalu besar akhirnya guru dan pihak pesantren menelpon ke Damkar Sektor Ciawi," lanjutnya.

Yudi mengatakan, kebakaran berhasil ditangani selama kurang lebih 50 menit oleh dua unit pemadam kebakaran dibantu santri. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

Baca juga: BMKG Prediksi Jabodetabek Diguyur Hujan Besok

"Penyebab kebakaran korsleting listrik. Ada santri yang sedang membuat project lampu lomba cerdas cermat, ditinggal semalaman dalam keadaan hidup stop kontak," kata Yudi.

"Korban jiwa dan luka tidak ada, kerugian materiil dilerkirakan mencapai Rp 200 juta," imbuhnya.




(sol/azh)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rusuh! Narapidana Kuasai 3 Penjara di Guatemala, 46 Orang Disandera
• 7 jam laluidntimes.com
thumb
Investor Asing Inflow ke Big Caps, Momentum Rotasi ke LQ45?
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
Belum Temukan Titik Jatuh, KNKT: Bukti di Lapangan Masih Sangat Terbatas
• 17 jam lalufajar.co.id
thumb
Esai Foto: Ketika Kucing Jalanan Menemukan Tempat Aman di Bekasi
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Lima RT dan 14 ruas jalan di Jakarta Utara masih terendam banjir
• 10 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.