Kebakaran Hanguskan 19 Motor di Tempat Penitipan Depan Stasiun Bogor

detik.com
8 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Kebakaran melanda tempat parkir penitipan motor di Jalan Mayor Oking, tepatnya di depan Stasiun Bogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kita Bogor. Belasan motor hangus terbakar.

"Kita dapat laporan dari pengelola parkiran di Jalan Mayor Oking bahwa terjadi kebakaran. Kita langsung ke lokasi, lakukan penanganan, dan Alhamdulillah sudah terkendali," kata Sekertaris Dinas Kebakaran Kota Bogor Theofilio Patricinio Freitas, Senin (19/1/2026).

Theofilio mengatakan, total sebanyak 19 motor yang terbakar dalam kebakaran tersebut. Sebanyak 10 unit hangus terbakar dan 9 lainnya meleleh.

"Jadi motor yang terbakar itu ada 10 motor dan 9 lagi yang terdampak, meleleh kondisinya," kata Theofilio.

Baca juga: Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilanjut Sampai 22 Januari

Tempat parkiran motor di depan Stasiun Bogor terbakar dan menghanguskan 19 motor, Senin (19/1/2026). Foto: (M Solihin/detikcom)

Theofilio menyebutkan, kebakaran dilaporkan pihak pengelola gedung parkir sekitar pukul 06.00 WIB. Sebanyak 7 unit damkar sempat didatangkan ke lokasi untuk penanganan.

"Kendala tadi hanya di perjalanan karena pagi aksesnya padat sekali di sini, tapi Alhamdulillah tiba tepat waktu, sehingga penanganan cepat dan terkendali," jelasnya.

Sebanyak 7 damkar diturunkan ke lokasi. Api padam setelah setengah jam.

"Penanganan tadi setengah jam, kemudian sudah langsung pendinginan. Mobil yang tadi turun ada 7 mobil," kata Theofilio.

Baca juga: Curah Hujan Ekstrem di Balik Banjir Sejumlah Titik di Jakarta




(sol/mea)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Operasi SAR kecelakaan pesawat ATR 42-500 dilanjutkan Senin pagi
• 19 jam laluantaranews.com
thumb
AS Mau Caplok Greenland, Menlu Belanda: Apa yang Dilakukan Trump adalah Pemerasan
• 11 jam lalurepublika.co.id
thumb
Ibu Kopilot ATR 42-500 Sakit Usai Anaknya Hilang, Dijenguk Menhub-Andi Sudirman
• 7 jam laludetik.com
thumb
Catat Prestasi di Rally Dakar 2026, Jeje Wujudkan Mimpi Masa Kecil
• 22 jam lalumedcom.id
thumb
Wamenhaj: Anggaran Konsumsi Jemaah Haji 2026 Rp 180 Ribu Per Hari
• 4 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.