Gempa Hari Ini M 5,1 Guncang Merangin, Getaran Dirasakan hingga Bengkulu

rctiplus.com
1 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, iNews.id - Gempa hari ini berkekuatan Magnitudo 5,1 mengguncang Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, Senin (19/1/2026), pukul 18.02 WIB. Hasil analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa tersebut di darat pada kedalaman 162 km.

Episenter gempa bumi berlokasi di titik koordinat 2.59 Lintang Selatan (LS), 102.23 Bujur Timur (BT). Pusat gempa berada berjarak 53 kilometer dari arah Tenggara Merangin.  "Kedalaman gempa bumi 162 km," tulis BMKG dalam keterangan resmi.

BMKG menyebutkan, getaran gempa tersebut dirasakan dengan skala intensitas II MMI (dirasakan beberapa orang hingga benda bergoyang) di Kota Bengkulu dan Bengkulu Utara.

Hingga kini, belum ada laporan terkait dampak gempa yang menimbulkan kerusakan bangunan maupun korban jiwa.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dinamika Global Memanas, SBY Khawatir Pecahnya Perang Dunia III
• 6 jam lalufajar.co.id
thumb
Kemenpar dorong peningkatan kualitas destinasi wisata dalam negeri
• 5 jam laluantaranews.com
thumb
Besok, Insanul Fahmi Diperiksa Polisi Terkait Laporan Inara Rusli
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Eks Jubir KPK Raih Gelar Doktor, Disertasi soal Ganti Rugi Korban Korupsi
• 6 jam laludetik.com
thumb
Isu Kenaikan Gaji Pensiunan PNS Februari 2026, Taspen Beri Penjelasan Resmi
• 4 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.