Sinopsis Drama China Day and Night, Kisah Thriller Detektif Kembar yang Bikin Merinding

grid.id
13 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Bosan dengan drama China yang isinya romansa menye-menye dan ingin nonton yang memacu adrenalin? Kalau iya, kamu wajib nonton Day and Night.

Drama bergenre suspense-crime ini bukan sembarang drama, loh. Saat rilis, serial ini saking bagusnya sampai dibeli hak tayangnya oleh Netflix untuk didistribusikan ke lebih dari 190 negara.

Kualitas akting dan naskahnya diakui dunia internasional. Bahkan, saking populernya, sekuel keduanya yang bertajuk Day and Night 2 (Bai Ye Po Xiao) akhirnya tayang pada akhir 2024 lalu setelah penantian 7 tahun.

Drama ini berpusat pada sepasang saudara kembar identik dengan kepribadian yang bertolak belakang, yakni Guan Hong Feng dan Guan Hong Yu (keduanya diperankan dengan brilian oleh aktor senior Pan Yue Ming).

Guan Hong Yu, sang adik yang biasanya hidup santai dan bebas, tiba-tiba menjadi buronan paling dicari. Ia dituduh melakukan pembunuhan sadis terhadap satu keluarga (pembantaian).

Sang kakak, Guan Hong Feng, adalah mantan kepala tim investigasi kriminal yang sangat dihormati karena kecerdasannya. Ia ingin membersihkan nama adiknya. Namun, karena aturan konflik kepentingan (kerabat tersangka tidak boleh menangani kasus), Hong Feng dilarang terlibat dalam penyelidikan dan akhirnya mengundurkan diri.

Posisi Hong Feng digantikan oleh Zhou Xun (diperankan Wang Long Zheng). Zhou Xun yang kewalahan akhirnya meminta bantuan Hong Feng sebagai "konsultan" tak resmi untuk memecahkan berbagai kasus sulit.

Guan Hong Feng ternyata memiliki rahasia besar, ia menderita nyctophobia atau ketakutan ekstrem terhadap kegelapan malam hari akibat trauma masa lalu. Demi menyembunyikan kelemahan itu dan terus menyelidiki kasus adiknya, si kembar menyusun rencana gila.

Saat siang hari, sang kakak (Hong Feng) yang asli bekerja di kantor polisi. Namun saat malam tiba, sang adik (Hong Yu) menyamar menjadi kakaknya untuk menggantikan posisinya memecahkan kasus. Mereka harus bertukar peran setiap hari tanpa boleh ketahuan oleh polisi lain yang ahli observasi, termasuk Zhou Xun yang curigaan.

Sambil memecahkan kasus-kasus kriminal lain yang muncul, duo kembar ini diam-diam mencari bukti kebenaran di balik kasus pembunuhan satu keluarga yang menjebak Hong Yu.

Day and Night tayang apda 2017 dan terdiri dari 32 episode. Kamu dapat menyaksikannya di platform Netflix dan Youku.

 

Daftar Pemain Utama:

- Pan Yue Ming sebagai Guan Hong Feng (Kakak) & Guan Hong Yu (Adik).

- Wang Long Zheng sebagai Zhou Xun (Ketua Tim Investigasi).

- Liang Yuan sebagai Zhou Shu Tong (Polisi baru yang jadi asisten Hong Feng).

- Lu Xiao Lin sebagai Gao Ya Nan (Dokter forensik). (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kisah Penjaga Gajah Liar Way Kambas, Tembus Rawa hingga Kerahkan Gajah Jinak
• 10 jam lalukompas.id
thumb
Putin Murka! Odesa Digempur Ratusan Drone
• 13 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Emiten Sprei Asal Padang (SPRE) Mau Dicaplok Pengusaha Singapura Ini
• 8 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Pemkot Surabaya Akan Gelar Rakor Rencana Penertiban Supeltas
• 8 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Tekanan Biaya Meningkat, PT Vale Tetap Lampaui Target Produksi dan Penjualan di 2025
• 11 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.