Penulis: Renatuz
TVRINews, Papua
Personel Brigade Mobil (Brimob) Polri memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat di wilayah Pos Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap keterbatasan akses layanan kesehatan yang masih dihadapi warga setempat.
Selain menjalankan tugas pengamanan wilayah, personel Brimob turut memberikan pemeriksaan dan pengobatan langsung kepada masyarakat yang datang berobat. Layanan yang diberikan meliputi pemberian obat pereda nyeri, vitamin, hingga antibiotik sesuai dengan kebutuhan medis warga.
Pelayanan kesehatan ini diprioritaskan bagi kelompok rentan, seperti anak-anak dan lanjut usia (lansia), yang dinilai lebih berisiko mengalami gangguan kesehatan. Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan pendekatan humanis dan penuh empati.
Kehadiran Brimob di Pos Sinak tidak hanya memberikan rasa aman dari sisi keamanan, tetapi juga menjadi wujud perhatian terhadap kebutuhan dasar masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.
Salah seorang warga setempat mengaku sangat terbantu dengan adanya pelayanan tersebut. Ia menyebut perhatian yang diberikan personel Brimob membuat masyarakat merasa lebih diperhatikan.
“Brimob tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga peduli terhadap kesehatan kami. Ini sangat membantu, terutama bagi anak-anak dan orang tua,”ungkap salah seorang warga dalam keterangan yang diterima tvrinews, Selasa, 20 Januari 2026.
Melalui kegiatan sosial ini, Brimob Polri menegaskan komitmennya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Di wilayah pegunungan Papua, kehadiran aparat tidak hanya dirasakan dalam menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga melalui aksi kemanusiaan yang memberi manfaat nyata bagi warga.
Editor: Redaksi TVRINews


/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2026%2F01%2F14%2F72e846cf4c7cff3af744c870a8ed6c08-WhatsApp_Image_2026_01_14_at_11.39.38_1_.jpeg)


