Gempa Besar Magnitudo 6,4 Guncang Pegunungan Bintang Papua

rctiplus.com
4 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, iNews.id - Gempa besar mengguncang Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Selasa (20/1/2026) pukul 14:22 WIB. Pusat gempa berada pada kedalaman 150 kilometer.

Hasil analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, episenter gempa bumi berlokasi pada titik koordinat 5,24 Lintang Selatan (LS) dan 145.97 Bujur Timur (BT) atau berada 610 km Tenggara Pegunungan Bintang. BMKG mencatat kekuatan gempa mencapai Magnitudo 6,4.

"Gempa Mag:6.4, 20-Jan-2026 14:22:00WIB, Lok:5.24LS, 145.97BT (610 km Tenggara PEG-BINTANG-PAPUA), Kedlmn:150 Km," tulis BMKG dalam keterangannya dikutip Selasa (20/1/2026).

Hingga kini, BMKG menyebut belum ada laporan mengenai dampak kerusakan maupun korban akibat guncangan gempa tersebut. Meskipun begitu, masyarakat diimbau tetap tenang dan waspada terhadap kemungkinan gempa susulan. 

"Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis BMKG.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bareskrim Segera Tetapkan Tersangka Kasus Fraud Dana Syariah Indonesia
• 23 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Dilaporkan Hilang Saat Banjir, Warga Karawang Ditemukan Tewas Tenggelam
• 12 jam laluliputan6.com
thumb
Korlantas Polri Resmi Terapkan e-BPKB untuk Mobil Baru 
• 23 jam laluidxchannel.com
thumb
Perkuat Lini Pertahanan, Bali United Pinjam Yusuf Meilana dari Persik Kediri
• 4 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Reformasi Kebijakan Kemenperin Permudah Akses Bahan Baku Impor bagi IKM Lewat Skema PPBB
• 21 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.