Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Pati Sudewo dalam operasi tangkap tangan di Pati, Jawa Tengah, Senin (19/1). Sudewo diduga terlibat pada kasus pengisian jabatan di tingkat desa.
Juru Bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan pemeriksaan awal Sudewo dilaksanakan oleh tim penyidik KPK di Polres Kudus, Jawa Tengah.
Setelah terjaring dalam operasi tangkap tangan ini, Sudewo kemudian menjalani pemeriksaan lanjutan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (20/1). Sudewo terpantau tiba sekitar pukul 10.45 WIB menggunakan kemeja putih dan jaket hitam.
KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari Sudewo dan pihak-pihak yang ditangkap dari OTT di Pati sesuai dengan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP).




