PANGKEP, KOMPAS.TV - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan pencarian akan terus dilakukan oleh TNI bersama tim SAR gabungan hingga seluruh korban ditemukan.
Keterlibatan TNI dalam pencarian korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di kawasan Pegunungan Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan diharapkan dapat mempercepat pencarian korban.
Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan pencarian akan terus dilakukan oleh TNI bersama tim SAR gabungan hingga seluruh korban ditemukan.
Hingga kini dua jenazah korban telah ditemukan oleh tim SAR gabungan, namun masih berada di Gunung Bulusaraung.
Pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport yang mengalami kecelakaan di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/01/2026) membawa total 10 orang terdiri dari 7 kru dan 3 penumpang.
Baca Juga: Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 Terkendala Kabut, Keluarga Kopilot Ungkap Sinyal Pergerakan
#pesawatatr #panglimatni #evakuasi
_
Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV
- pesawat hilang
- pesawat jatuh
- pesawat atr 42 500
- panglima tni
- korban atr 42 500



