Kekayaan keluarga Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terus mengalami peningkatan. Adapun peningkatan tersebut erat kaitannya dengan kripto.
Dikutip dari analisa Bloomberg pada Rabu (21/1), keluarga Trump telah menghasilkan sekitar USD 1,4 miliar dari proyek-proyek kripto yang muncul pada masa jabatan kedua Trump.
Hal ini juga didorong oleh kebijakan Trump, termasuk penandatanganan regulasi seperti undang-undang kripto dan menghentikan sejumlah gugatan terhadap industri aset kripto tersebut.
Proyek kripto memang menjadi penggerak utama pertumbuhan kekayaan keluarga Trump sepanjang tahun lalu. Putra sulung Trump, Eric Trump dan Donald Trump Jr juga kerap menuding perbankan memutus hubungan dengan Trump Organization karena alasan politik. Hal inilah yang kemudian mendorong keluarga tersebut beralih ke aset digital.
“Dibatalkan oleh bank-bank karena kebencian politik justru membawa kami pada banyak peluang luar biasa untuk mendefinisikan ulang masa depan keuangan,” kata Eric Trump.
Adapun keluarga Trump memperoleh pendapatan dari kripto melalui berbagai jalur, termasuk token kripto dan kepemilikan di perusahaan publik maupun swasta. Terdapat tiga proyek kripto terkait Trump yang menonjol, yakni World Liberty Financial yang merupakan platform kripto yang didirikan bersama Trump dan anak-anaknya, memecoin Trump, dan American Bitcoin Corp yang merupakan perusahaan penambangan Bitcoin.
Hingga Maret 2025, World Liberty telah menjual token senilai sekitar USD 550 juta dan menghasilkan sekitar USD 390 juta bagi keluarga Trump. World Liberty juga meluncurkan stablecoin bernama USD1 yang dirancang mengikuti nilai dolar AS. Peredaran USD1 kini sudah melampaui USD 3 miliar dengan potensi valuasi bisnis lebih dari USD 300 juta.
Sementara itu, memecoin Trump yang diluncurkan beberapa hari sebelum pelantikan Trump pada periode kedua diperkirakan bernilai sekitar USD 280 juta meskipun nilainya telah merosot tajam sejak lonjakan awal.
Selain itu, Eric dan Donald Trump Jr juga bekerja sama dengan Hut 8 Corp dan membentuk American Bitcoin. Meski saham perusahaan itu turun 82 persen dari puncaknya, kepemilikan Eric Trump masih bernilai sekitar USD 114 juta.
Di tahun 2026 ini, keluarga Trump diperkirakan masih akan terus menambah kekayaan dari kripto dan properti. Eric Trump menyatakan minat untuk mengembangkan proyek di Prancis, Austria, Argentina, hingga Maladewa. Trump Organization juga menunjukkan ketertarikan pada proyek yang menggabungkan properti dan kripto.
Dari total kekayaan keluarga Trump per Januari 2026 yang diperkirakan mencapai USD 7,2 miliar, aset kripto berkontribusi hingga 20 persen.




