Sule Tanggapi Tudingan Nathalie Holscher soal Lupa Anak: Mungkin Lagi Gimmick

kumparan.com
6 jam lalu
Cover Berita

Nathalie Holscher sempat menjadi sorotan usai diduga menyebut mantan suaminya, Sule, sudah melupakan buah hati mereka. Pernyataan tersebut ia sampaikan lewat salah satu potongan video yang sempat viral.

Dalam video tersebut, Nathalie seolah berusaha menenangkan putranya, Adzam, yang dinilai tak lagi dapat perhatian penuh dari Sule dan kakak-kakaknya. Sule pun menanggapi hal tersebut dengan santai.

"Baru kemarin ketemu Adzam. Orang ketemu sama ibunya juga biasa-biasa," ujar Sule di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Sule memastikan hubungannya dengan Nathalie Holscher juga baik-baik saja. Namun, ia memaklumi pernyataan Nathalie Holscher yang seolah menudingnya melupakan Adzam.

"Itu mungkin dia lagi gimmick atau apa karena mungkin tahun baru tidak ada mengucapkan. Dan itu selalu saya ingatkan kepada anak-anak," ujar Sule.

"Namanya juga anak kecil, namanya juga anak-anak. Anak-anak gue juga sudah punya kesibukan masing-masing, dan itu juga enggak ada hak. Tapi masih komunikasi sama Adzam, setiap saat juga video call," tambahnya.

Sule dan Nathalie menikah pada 15 November 2020. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang anak laki-laki.

Nathalie melayangkan gugatan cerai terhadap Sule ke Pengadilan Agama Cikarang, Jawa Barat, pada 3 Juli 2022. Keduanya resmi berpisah pada 10 Agustus 2022.

Berdasarkan putusan cerai, hak asuh anak diserahkan kepada Nathalie. Kendati demikian, sampai saat ini Sule dan Nathalie masih berhubungan baik demi sang buah hati.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prihatin Gunung Ciremai Gundul Akibat Penambangan, Dedi Mulyadi Tawarkan Penambang Digaji untuk Jadi Ini
• 3 jam lalugrid.id
thumb
BI Diperkirakan Tahan Suku Bunga demi Jaga Rupiah
• 8 jam laluidxchannel.com
thumb
Ekonomi Jakarta Tumbuh Stabil, Realisasi APBD 2025 Lampaui Target
• 3 jam lalutvrinews.com
thumb
Wali Kota Madiun Jadi Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi, Begini Konstruksi Perkaranya
• 8 jam lalukompas.tv
thumb
Anak Influencer Diduga Jadi Korban Pelecehaan Trauma dan Belum Diizinkan Sekolah
• 8 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.