Presiden Dewan Eropa Kecam Ancaman Donald Trump soal Greenland

viva.co.id
3 jam lalu
Cover Berita

Strasbourg​, VIVA – Presiden Dewan Eropa Antonio Costa menegaskan bahwa ancaman apa pun terhadap kedaulatan dan integritas teritorial negara anggota Uni Eropa sama sekali tidak dapat diterima.

"Kami ingin berkomunikasi dengan mitra AS kami, tetapi kami harus bersikap tegas," kata Costa dalam sidang pleno Parlemen Eropa di Strasbourg, menanggapi ketegangan baru-baru ini antara Amerika Serikat dan Denmark terkait Greenland.

Baca Juga :
Negara Uni Eropa Tolak Gabung Dewan Perdamaian Gaza Bikinan Trump
Sebut Greenland Bukan Bagian Alami Denmark, Rusia 'Menari' di Atas Konflik Eropa Vs AS?

Costa menegaskan bahwa ancaman terhadap kedaulatan dan integritas teritorial negara anggota kami sama sekali tidak dapat diterima.

Sementara itu, persatuan NATO sedang dipertanyakan, di tengah kewajiban melindungi kepentingan anggotanya, Uni Eropa tetap harus berhati-hati menavigasi situasi diplomatik yang rumit dengan sekutu utama, tambah presiden dewan tersebut.

Greenland adalah bagian dari Kerajaan Denmark. Namun, Presiden AS Donald Trump berulang kali menyatakan bahwa Greenland harus bergabung dengan AS, dengan alasan pentingnya strategis pulau-pulau tersebut untuk keamanan nasional.

Menanggapi pernyataan Trump, otoritas Denmark dan Greenland telah memperingatkan Washington agar tidak merebut pulau itu, dan menegaskan bahwa integritas teritorial mereka harus dihormati. (ant)

Baca Juga :
Lawan Trump! Macron Desak Uni Eropa Aktifkan 'Bazoka Perdagangan' Respons Tarif AS
Rupiah Melemah Menuju Rp 17.000 meski IMF Revisi Ekonomi RI 2026-2027 di 5,1 Persen
IHSG Dibuka Memerah dan Dibayangi Koreksi, Bursa Asia-Pasifik Melemah Cermati Isu Greenland

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Video: Hubungan AS-Inggris di Titik Nadir
• 8 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
PU Temukan 6.913 Pelanggaran SPM di Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Target Tuntas Sebelum Lebaran 2026
• 12 jam lalubisnis.com
thumb
Tim SAR Gabungan Temukan Korban Ketiga Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
• 7 jam lalufajar.co.id
thumb
Kejagung: RUU Perampasan Aset Bantu Pulihkan Kerugian Negara
• 3 jam lalukompas.com
thumb
Prediksi Cuaca BMKG Hari Ini 21 Januari 2025 di Seluruh Indonesia, Waspada Hujan Lebat, Mana Saja?
• 21 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.