Jakarta, tvOnenews.com - Pasangan para panahan putra Indonesia, Arif Firmansyah dan Ken Swagumilang berhasil melangkah ke babak final nomor compound ganda putra ASEAN Para Games (APG) 2025 setelah menaklukkan wakil Filipina, Burgos Marzel dan Angelo Manangdang.
Pada pertandingan semifinal yang berlangsung di Mook Stadium Field, Wongchavalitkul, Thailand, Rabu (21/1/2026), Arif/Ken tampil dominan dan mengamankan kemenangan dengan skor 154–142.
Hasil tersebut memastikan cabang para panahan Indonesia meloloskan tiga nomor ke partai final pada ajang APG 2025. Dua nomor lainnya yakni compound tunggal putra yang diwakili Ken Swagumilang serta compound tunggal putri melalui Ferrely Teodora Audi Ayudia.
Ken Swagumilang memastikan tiket final compound tunggal putra setelah mengalahkan Burgos Marzel dengan skor 144–130 pada babak semifinal.
Sebelumnya, Ken melaju ke empat besar usai menundukkan pemanah Vietnam Nguyen Ngoc Hung pada perempat final dengan skor 146–136.
Sementara itu, Ferrely Teodora Audi Ayudia turut membuka peluang emas bagi Kontingen Merah Putih usai memenangkan laga semifinal melawan wakil Thailand, Srathongmaew Phannibha.
Ferrely tampil konsisten sejak babak awal. Pada fase 16 besar, ia melaju mulus hingga perempat final dengan menyingkirkan pemanah tuan rumah lewat skor 143–135. Performa impresif tersebut berlanjut di semifinal saat Ferrely menaklukkan wakil Vietnam, Bien Thi Cung, dengan skor 140–133.
Namun, hasil berbeda dialami Arif Firmansyah yang turun pada nomor compound tunggal putra. Arif harus mengakui keunggulan wakil tuan rumah, Singpirom Comsan, dan terhenti di babak semifinal usai kalah tipis dengan skor 142–146.
Pada ASEAN Para Games 2025, tim para panahan Indonesia menargetkan raihan dua medali emas, dua perunggu, dan tiga perak.
Sementara itu, secara keseluruhan Kontingen Indonesia membidik 82 medali emas, 77 perak, dan 77 perunggu dari total 290 atlet yang diterjunkan untuk bersaing di 18 cabang olahraga selama ajang berlangsung pada 20–26 Januari.(ant/lgn)


