Audi Revolut Team memperkenalkan tampilan livery mobil Formula 1 terbarunya sebagai bagian dari persiapan menuju musim balap mendatang. Peluncuran ini menjadi momen penting bagi Audi yang semakin memantapkan langkahnya di ajang balap paling bergengsi di dunia.
Livery anyar tersebut menegaskan identitas Audi di Formula 1 dengan pendekatan desain yang modern dan agresif. Perpaduan warna khas pabrikan Jerman itu dipadukan dengan sentuhan visual yang merepresentasikan kolaborasi strategis bersama Revolut sebagai sponsor utama tim.
Secara keseluruhan, desain livery mobil ini menampilkan perpaduan kelir perak dan merah dangan garis-garis tegas dan aksen futuristik yang memperkuat kesan performa dan teknologi tinggi.
Peluncuran livery ini sekaligus menjadi simbol dimulainya era baru Audi di Formula 1, setelah melalui proses panjang persiapan teknis dan pengembangan tim. Identitas visual yang ditampilkan diharapkan mampu merepresentasikan ambisi besar Audi untuk bersaing di level tertinggi balap single-seater.





