BUMA Internasional (DOID) Suntik Modal 29Metals Senilai Rp334,84 Miliar

bisnis.com
1 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — PT BUMA Internasional Grup Tbk. (DOID) menambah setoran modal ke perusahaan tambang 29Metals Limited senilai 29,16 juta dolar Australia atau sekitar Rp334,84 miliar (asumsi kurs Rp11.484 per dolar Australia).

Direktur BUMA Internasional Grup Iwan Fuad Salim mengatakan penyetoran modal itu dilakukan DOID melalui Bukit Makmur Mandiri Utama Pte. Ltd. (BUMA SG) setelah penandatanganan Surat Pra-Komitmen pada 20 Januari 2026.

Sebagai informasi, BUMA SG merupakan perusahaan terkendali tidak langsung DOID yang 98,4% sahamnya dimiliki oleh PT Bukit Makmur Mandiri Utama dan 1,54% dimiliki BUMA Internasional Grup. BUMA SG didirikan dan dijalankan berdasarkan hukum Singapura.

Berdasarkan surat tersebut, BUMA SG berkomitmen untuk melaksanakan seluruh haknya yang terkait dengan penawaran institusional dalam rangka mempertahankan kepemilikan sahamnya sebesar 19,44% di 29Metals. Sejalan dengan itu, BUMA SG akan mengambil bagian atas 72.903.717 saham baru yang diterbitkan 29Metals.

Saham baru itu akan dibeli seharga 0,4 dolar Australia per saham atau senilai total 29.161.486 atau 29,16 juta dolar Australia. Apabila dikonversi dalam rupiah, nilai itu setara dengan Rp334,84 miliar.

Baca Juga : Rugi Buma Internasional (DOID) Membengkak Jadi Rp1,21 Triliun Kuartal III/2025

"Tanggal penyelesaian atas penyertaan saham ini adalah 28 Januari 2026," paparnya dalam keterbukaan informasi, Kamis (22/1/2026).

Setelah penyelesaian transaksi itu, jumlah kepemilikan BUMA SG di 29Metals akan meningkat dari 266.827.604 saham menjadi 339.731.321 saham.

Sebagai informasi, 29Metals merupakan perusahaan pertambangan tembaga dan logam dasar lainnya yang melantai di Bursa Efek Australia dan berkantor pusat di Melbourne, Australia. 29Metals merupakan perusahaan investasi yang sebagian sahamnya dimiliki DOID sejak akhir 2024.

Berdasarkan catatan Bisnis, DOID mengumumkan telah merampungkan proses akuisisi 19,9% saham 29Metals Limited dengan nilai investasi mencapai 62 juta dolar Australia.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
16 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua Indonesia Masters 2026
• 19 jam lalurepublika.co.id
thumb
Setelah Rumah Walkot Madiun, KPK Geledah Rumah Kadis PUPR-Kadis DPMPTSP
• 31 menit laludetik.com
thumb
Indonesia Masters 2026: Lolos 16 Besar, Anthony Sinisuka Ginting Kalahkan Tunggal Belgia Julien Carraggi
• 21 jam lalumerahputih.com
thumb
Angin Kencang Diprakirakan Hingga Akhir Januari, Ini Imbauan BMKG
• 6 jam lalurepublika.co.id
thumb
Angin Puting Beliung Terjang Karanganyar, Ratusan Rumah & Lapak Pasar Rusak | SAPA PAGI
• 11 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.