Trofi Piala Dunia Sambangi Indonesia, Pramono: Tepat Datang ke Jakarta

liputan6.com
1 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menilai pemilihan Jakarta sebagai lokasi FIFA World Cup Trophy Tour merupakan keputusan yang tepat. Menurutnya, Jakarta memiliki pasar besar, infrastruktur memadai, serta basis penggemar sepak bola yang kuat.

Pernyataan itu disampaikan Pramono dalam sambutannya dia acara Penyambutan FIFA World Cup Trophy Tour by Coca-Cola di Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/1/2026).

Advertisement

BACA JUGA: Tur Trofi Piala Dunia 2026 di Jakarta, Legenda Timnas Brasil Ceritakan Momen Angkat Piala Edisi 2002

“Jakarta adalah kota dengan populasi kurang lebih 11 juta di pagi atau sore atau malam hari, dan menjadi kurang lebih 15 juta di rush hour. Sehingga dengan demikian, pemilihan Jakarta untuk FIFA World Cup Trophy Tour by Coca-Cola di Jakarta sangat tepat sekali,” kata Pramono.

Ia menyebut, besarnya jumlah penduduk Jakarta juga sejalan dengan tingginya minat masyarakat terhadap sepak bola. Pramono bilang, Jakarta memiliki klub Persija Jakarta yang menjadi salah satu ikon sepakbola nasional.

“Karena market-nya besar dan Jakarta punya klub namanya Persija,” ujarnya.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kejagung-KPK Usut Dugaan Korupsi Penerbitan HGU di Lahan TNI AU
• 23 jam lalukompas.com
thumb
SNPMB 2026 Segera Dibuka, Disdik Sulsel Instruksikan Disdik Daerah Awasi Penginputan Data Siswa eligible
• 8 jam laluharianfajar
thumb
Cerita Hangat Pemuda Indonesia-Singapura: Menenun Persahabatan di Luar Meja Diplomasi
• 11 jam lalurepublika.co.id
thumb
Terungkap! Ini Penyebab Kematian Mumi 1.100 Tahun Lalu
• 23 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Klasemen Proliga 2026, Putra: LavAni Kokoh di Puncak, Medan Falcons Tirta Bhagasasi Terpuruk Sebagai Juru Kunci
• 2 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.