Jelang Laga Persija Jakarta vs Madura United, Mauricio Souza Optimis walau Skuad Pincang

kompas.tv
3 jam lalu
Cover Berita
Arsip. Mauricio Souza saat menjawab pertanyaan awak media saat melawan Bali United di Stadion Jakarta International Stadium, Senin (15/9/2025). (Sumber: Kompas.tv/Rizkyadesaputro)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persija Jakarta akan menjamu Madura United dalam lanjutan pekan ke-18 Super League 2025-2026.

Laga kedua tim akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1/2026) pukul 19.00 WIB.

Tim besutan Mauricio Souza harus tampil dalam keadaan pincang karena lima pemain tidak dapat bermain.

Pelatih Persija, Mauricio Souza menyatakan, timnya telah melakukan persiapan yang cukup untuk menghadapi pertandingan tersebut, sekalipun beberapa pemain dipastikan absen.

“Kami tahu ada beberapa pemain tidak bisa tampil besok. Tapi kami punya waktu untuk persiapan,” ujar Mauricio Souza dalam konferensi pers jelang laga, Kamis (22/1/2026).

Baca Juga: Persija Perkuat Lini Pertahanan demi Target Gelar Juara Akhir Musim

Pelatih asal Brasil itu menegaskan, putaran kedua kompetisi menjadi momen penting bagi Persija untuk menjaga peluang meraih gelar juara.

Ia menilai kondisi internal tim tetap berada dalam jalur yang positif berkat motivasi yang terjaga di dalam skuad.

“Kami mulai putaran kedua, kita punya kesempatan untuk menjadi juara tahun ini. Meskipun ada beberapa pemain yang tidak bisa tampil besok, tapi tim kita sudah motivasi,” tambahnya.

Mauricio juga menyadari pertandingan yang akan dijalani tidak akan berjalan mudah.

Penulis : Rizky Ade Saputro Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • Persija Jakarta
  • Macan kemayoran
  • Super League 2025-2026
  • Putaran kedua
  • Mauricio Souza
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kemendikdasmen Siapkan Program Prioritas Pendidikan 2026
• 9 jam lalutvrinews.com
thumb
Respons Istri Ricky Harun Saat Dihubungi LC Diduga Selingkuhan
• 15 jam laluviva.co.id
thumb
Beasiswa LPDP 2026 Resmi Dibuka: Syarat, Jadwal, Cara Daftar, Rincian 5.750 Kuota
• 13 jam lalubisnis.com
thumb
Hujan Deras, 8 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang dan Bikin Macet
• 12 jam lalumerahputih.com
thumb
Purbaya Tegaskan Atasan Tidak Bisa Lepas Tangan Jika Kerja Anak Buah Ngaco
• 10 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.