Terpopuler:Target Putri KW di Indonesia Masters 2026, LavAni Menang Setelah Duel Panjang di Proliga 2026

viva.co.id
14 jam lalu
Cover Berita

VIVA – Panggung olahraga sepanjang Kamis, 22 Januari 2026, menyajikan rentetan prestasi gemilang dan drama bulutangkis hingga arena voli. Dari gelaran Proliga 2026, sang juara bertahan LavAni Livin Transmedia harus bersusah payah menundukkan perlawanan sengit tim debutan Medan Falcons.

Prestasi membanggakan juga datang dari ajang ASEAN Para Games 2025 di Thailand, di mana lifter debutan Hilman sukses menyumbang medali emas pertama bagi Indonesia.

Baca Juga :
Terpopuler: Juara Bertahan Liga Champions Terkapar, David Beckham Dijauhi Anak Sendiri
Duel Sesama Merah Putih Pastikan Tiket Semifinal Indonesia Masters 2026

Sementara itu, dari Istora Senayan, perjuangan wakil tuan rumah di Indonesia Masters 2026 kian memanas lewat kemenangan dramatis Sabar/Reza dan Adnan/Indah, serta ambisi besar Putri KW untuk mengamankan gelar juara di hadapan publik sendiri.

Berikut 5 artikel terpopuler VIVA.co.id di kanal Sport sepanjang Kamis, 22 Januari 2026:

5. Laga Paling Tegang Proliga Hari Ini, LavAni Menang Setelah Duel Panjang Tanpa Ampun di Proliga 2026

 LavAni Livin Transmedia kembali menunjukkan mental juara di panggung Proliga 2026. Tampil di seri ketiga putaran pertama yang digelar di GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 22 Januari 2026, tim milik Presiden RI ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono itu dipaksa bertarung habis habisan sebelum akhirnya menaklukkan pendatang baru Medan Falcons Tirta Bhagasasi dengan skor 3 1.

Kemenangan ini tidak diraih dengan mudah. Falcons memberi perlawanan sengit hampir di setiap set, bahkan sempat memaksa LavAni bermain hingga enam kali deuce di set ketiga. Namun, ketenangan dan pengalaman menjadi pembeda.

Sejak set pertama, LavAni langsung menurunkan komposisi terbaik. Hendra Kurniawan, Boy Arnes, Dio Zulfikri, serta dua legiun asing Taylor Sander dan Nato Dickinson dipercaya menjadi tulang punggung.

Falcons yang dimotori Fahri Septian dan Leosbel Mendes tidak gentar. Kedua tim terlibat kejar mengejar angka dari 7 7 hingga 14 14. Memasuki fase krusial, blok rapat dan serangan efektif LavAni membuat mereka menjauh 20 16. Tekanan itu cukup untuk mengunci set pembuka dengan 25 19.

Masuk set kedua, giliran Falcons mengambil kendali. LavAni sempat tertinggal 5 7 sebelum menyamakan kedudukan. Namun, performa impresif Fahri dan Leosbel membuat Falcons melesat di momen penting dan unggul 22 18. Rotasi pemain yang dilakukan pelatih David Lee belum membuahkan hasil. Set kedua pun lepas dengan skor 22 25 dan laga kembali imbang.

Baca Juga :
Fajar/Fikri Saling Sikut Sesama Pelatnas, Duel Panas di Istora Berakhir Dramatis di Indonesia Masters 2026
Laga Paling Tegang Proliga Hari Ini, LavAni Menang Setelah Duel Panjang Tanpa Ampun di Proliga 2026
Bangkit dari Tertinggal, Sabar/Reza Tunjukkan Mental Baja, Tiket Perempat Final Indonesia Masters 2026 Diamankan

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mensesneg Sebut Pemerintah Sedang Bangun 100 Kampung Nelayan: Kita Modernisasi
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
AS Roma Gulung Stuttgart 2-0
• 9 jam lalumetrotvnews.com
thumb
MPS Banten Laporkan Pandji Pragiwaksono ke Polda Metro Jaya, Dinilai Hina Agama Islam
• 16 jam laluliputan6.com
thumb
Cerita Prabowo di WEF 2026: Kemiskinan Ekstrem di Indonesia Terendah Dalam Sejarah
• 14 jam laluviva.co.id
thumb
Dewan Perdamaian Diteken, Warga Gaza Tetap Dibunuh Israel
• 16 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.