Teknologi Manufaktur Domestik kian Siap Dukung Proyek Infrastruktur Berskala Nasional

mediaindonesia.com
1 jam lalu
Cover Berita

KEMATANGAN teknologi serta kapasitas produksi manufaktur dalam negeri menjadi faktor kunci dalam mendukung pembangunan infrastruktur nasional yang semakin kompleks dan berskala besar. Tanpa kemampuan produksi yang memadai, kebutuhan komponen strategis berisiko bergantung pada impor dan berpotensi menghambat efisiensi proyek jangka panjang.

Kondisi tersebut mulai terjawab seiring meningkatnya kemampuan industri nasional dalam menghadirkan produk dengan spesifikasi teknis tinggi. Salah satu contohnya ditunjukkan oleh Vinilon Group yang berhasil memproduksi dua pipa berdiameter terbesar di Indonesia dan mencatatkannya dalam rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri).

Vinilon Group memecahkan dua rekor Muri sekaligus melalui produksi pipa High Density Polyethylene (HDPE) berdiameter 1.600 milimeter dan pipa KRAH berdiameter 2.000 milimeter. Kedua produk tersebut tercatat sebagai pipa dengan ukuran terbesar yang pernah diproduksi di Indonesia. Penyerahan penghargaan dilakukan di pabrik Vinilon Group di Cileungsi, Bogor, Kamis (22/1).

Baca juga : Proyek Perumahan dan PSN Dongkrak Bisnis Pipa

Pencapaian ini mencerminkan kesiapan industri manufaktur nasional dalam menyediakan solusi perpipaan untuk berbagai kebutuhan infrastruktur, mulai dari sistem air bersih, sanitasi, hingga proyek strategis nasional yang membutuhkan kapasitas aliran besar dan standar teknis tinggi.

Manufacturing Director Vinilon Group, Teddy Sujanto, mengatakan pencapaian tersebut menunjukkan bahwa teknologi dan kapasitas produksi manufaktur dalam negeri telah berkembang signifikan. 

"Penghargaan Muri ini menunjukkan bahwa kapasitas dan teknologi manufaktur nasional sudah mampu memenuhi kebutuhan proyek infrastruktur berskala besar. Vinilon Group terus berfokus pada pengembangan produk yang andal dan relevan dengan kebutuhan lapangan," ujarnya.

Baca juga : Dianggap Bebani APBD, Legislator Kritik Rencana Utang Rp2,2 Triliun Pemprov DKI

Penetapan rekor dilakukan melalui proses verifikasi oleh tim Muri, termasuk pengecekan langsung terhadap data teknis, spesifikasi produk, serta metode produksi. Wakil Direktur Utama Muri, Osmar Semesta Susilo, menyatakan pipa HDPE 1.600 mm dan pipa KRAH 2.000 mm produksi Vinilon Group resmi ditetapkan sebagai pipa dengan ukuran terbesar di Indonesia setelah melalui tahapan penilaian teknis.

Dari sisi aplikasi, pipa HDPE berdiameter 1.600 mm dikembangkan untuk sistem perpipaan berkapasitas tinggi yang membutuhkan ketahanan terhadap tekanan sekaligus fleksibilitas pemasangan. Sementara itu, pipa KRAH berdiameter 2.000 mm diproduksi dengan lisensi resmi dari Krah GmbH Jerman dan ditujukan untuk proyek air limbah, drainase, serta Multi Utility Tunnel (MUT) berskala besar.

Pipa KRAH memiliki desain dinding berstruktur yang mampu memberikan kekuatan struktural secara efisien, dengan bobot yang relatif lebih ringan serta umur pakai yang diklaim dapat mencapai hingga 100 tahun. Karakteristik ini menjadikannya relevan untuk proyek infrastruktur jangka panjang yang menuntut efisiensi dan ketahanan.

Seiring meningkatnya pembangunan infrastruktur air bersih, sanitasi, dan drainase, kebutuhan terhadap pipa berdiameter besar diperkirakan akan terus meningkat. Keberadaan produk dalam negeri dengan spesifikasi tersebut dinilai dapat memperkuat rantai pasok nasional sekaligus meningkatkan efisiensi pelaksanaan proyek.

Dengan pengalaman lebih dari empat dekade, Vinilon Group saat ini mengoperasikan fasilitas produksi di Cileungsi dan Mojokerto untuk melayani kebutuhan pasar di wilayah Indonesia barat dan timur. Perolehan dua Rekor Muri ini semakin mempertegas peran Vinilon Group sebagai mitra industri bagi pemerintah, BUMN, dan sektor swasta dalam pembangunan sistem infrastruktur di Indonesia. (E-1)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Potret Sesaknya Penumpang KRL di Pondok Ranji Saat Jalur Terganggu
• 12 jam lalukompas.com
thumb
Zodiak Paling Tidak Sabar: Aries Meledak, Gemini Ngambek
• 15 jam lalugenpi.co
thumb
Putri KW Ukir Prestasi Ganda: Medali SEA Games dan Kenaikan Pangkat Briptu
• 7 jam laludisway.id
thumb
Tahanan Korupsi Pakai HP di Rutan Medan, Menteri Agus: Kami Kirim ke Nusakambangan
• 19 jam laludetik.com
thumb
Harga Emas Tembus Rp3 Juta per Gram, Analis Prediksi Target Selanjutnya Rp118 Juta
• 6 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.