Sejumlah makam di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Semper, Jakarta Utara, terendam banjir menyusul hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut, Jumat (23/1/2026).
Selain intensitas hujan yang cukup tinggi, faktor lokasi TPU yang berada di kawasan rendah juga membuat lokasi tersebut banjir. Saat hujan dengan intensitas tinggi, area pemakaman terdampak limpasan air dari Kali Begog atau Kali Cakung Lama yang meluap.
Warga setempat menyebut, kondisi banjir diperparah oleh buruknya sistem drainase serta penyempitan alur sungai di sekitar kawasan tersebut. Akibatnya, air menggenangi area makam hingga mencapai ketinggian puluhan sentimeter.

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5464155/original/029810500_1767681001-sinkhole.jpg)



