Jakarta, tvOnenews.com - Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat bayi laki-laki di tumpukan sampah di Kali BCT Ring Road, Jalan Kamal Raya, RT002/RW007, Cengkareng, Jakarta Barat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto menerangkan mayat ini ditemukan pada Rabu (21/1/2026) sekitar pukul 08.29 WIB.
“Benar telah ditemukan mayat bayi laki-laki. Bayi ditemukan di tumpukan sampah aliran kali dalam kondisi masih lengkap dengan tali pusar,” terang Budi, kepada wartawan, Jumat (23/1/2026).
Mayat bayi ini ditemukan berawal saat saksi yang tengah bekerja sebagai UPS (Unit Penanganan Sampah) dan melihat boneka yang menyerupai bayi di tumpukan sampah.
Atas temuan tersebut, saksi langsung melaporkan ke pihak kepolisian.
Sementara itu, dari hasil pemeriksaan oleh tim Identifikasi Polres Metro Jakarta Barat, bayi tersebut diduga meninggal dunia akibat tenggelam.
Selain itu, juga tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.
“Jenazah telah dibawa ke RS Bhayangkara Pusdokkes Polri untuk pemeriksaan lanjutan,” jelas Budi.
Budi menegaskan saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap peristiwa yang terjadi.
“Saat ini kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan untuk mengungkap pihak yang bertanggung jawab,” tutur Budi. (ars/nsi)



