Bukan Jakarta, Ini Wilayah Paling Banyak Korban Scam di RI

cnbcindonesia.com
2 jam lalu
Cover Berita
Foto: Ilustrasi Mobile Banking (Pexel)

Jakarta, CNBC Indonesia - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui Indonesia Anti-Scam Center (IASC) mencatat sebaran wilayah di Indonesia dengan laporan scam tertinggi.

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari, menyatakan bahwa sebaran laporan penipuan ini masih terpusat di pulau Jawa.

"Dapat kita lihat bahwa dari sebaran laporan scam, Pulau Jawa masih mendominasi dengan jumlah tertinggi, mencapai lebih dari 303.114 laporan. Ini jauh wilayah lain seperti Sumatra dan seterusnya," ujarnya dalam paparan saat rapat kerja dengan Komisi XI DPR.


Baca: Aturan Inggris, Bank Langsung Ganti Rugi Scam Tanpa Lapor Polisi

Berdasarkan data terbaru IASC, konsentrasi laporan penipuan menumpuk di Pulau Jawa dengan perincian lima provinsi tertinggi yang seluruhnya berada di wilayah tersebut.

Provinsi dengan laporan scam tertinggi:

  • Jawa Barat: 88.943 laporan
  • DKI Jakarta: 66.408 laporan
  • Jawa Timur: 60.533 laporan
  • Jawa Tengah: 48.231 laporan
  • Banten: 30.539 laporan

Sementara itu, wilayah di luar Pulau Jawa juga mencatatkan angka yang signifikan. Sumatra menempati posisi kedua secara nasional dengan 68.769 laporan, disusul Kalimantan (23.541), Sulawesi (16.805), serta Bali & Nusa Tenggara (16.266).

Di wilayah timur, Maluku & Papua mencatat 4.041 laporan, sedangkan terdapat pula 101 laporan yang berasal dari luar negeri.

Baca: Kecolongan Rp 9,1 Triliun, Warga RI Sukarela Kasih PIN-Password


(dem/dem)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Musk Prediksi Robotaxi Akan Tersebar Luas di AS Pada Akhir 2026

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pengungsi Banjir di Sukamekar Bekasi Butuh Perlengkapan Bayi-Makanan
• 3 jam laludetik.com
thumb
5 Berita Terpopuler: Beredar Informasi Rekrutmen CPNS dan PPPK 2026, Kepala BKN Buka Suara, Berbeda dengan PNS & Full Time?
• 12 jam lalujpnn.com
thumb
Pramono Lanjutkan Operasi Modifikasi Cuaca Meski Ramai Dikritik
• 8 jam laludetik.com
thumb
BPOM Tancap Gas! Dukung PPJAI Bawa Jamu Indonesia Naik Kelas dan Tembus Pasar Amerika Serikat
• 10 jam lalumediaapakabar.com
thumb
Kehilangan Anak Ke-4, Rizal Armada Kecup Dahi sang Istri untuk Menguatkan
• 3 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.