Tiga warga terluka setelah tertimpa pohon tumbang di wilayah Jakarta Pusat saat hujan deras, Jumat (23/1). Salah satu korban mengalami patah tulang paha kiri dan harus menjalani tindakan operasi.
Peristiwa pohon tumbang tersebut terjadi di dua lokasi, yakni di Pom Bensin Pramuka Raya dan di Jalan Percetakan Negara Raya.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold Hutagalung mengatakan, seluruh korban telah mendapatkan penanganan medis di RS Islam Cempaka Putih.
“Jumlah korban ada tiga orang. Seluruhnya sudah ditangani pihak medis dan dilakukan pemeriksaan rontgen,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat (23/1).
Ketiga korban tersebut yakni Ardiyansah (22), Syaiful Bahri (45), dan Farhan (26). Ardiyansah mengalami nyeri di bagian tulang belakang serta pusing dan menjalani rawat jalan.
Ia tertimpa pohon saat mengendarai sepeda motor di Jalan Percetakan Negara Raya, tepatnya di depan Gedung BPOM, sekitar pukul 10.00 WIB dari arah Percetakan Negara ke Salemba Tengah.
Sementara itu, Syaiful mengalami nyeri di bagian pinggang dan punggung kanan, dan juga menjalani rawat jalan.
Adapun korban atas nama Farhan mengalami luka paling serius. Ia menderita patah pada paha kiri sehingga kakinya tidak dapat digerakkan.
“Pasien atas nama Farhan diarahkan untuk dilakukan tindakan operasi,” terang Reynold.



/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2026%2F01%2F22%2F5b623e989d97c500c5e5953fc8ae60e4-20260122TOK11.jpg)
