Hutama Karya Kebut Pemeliharaan Rutin Ruas JTTS, Ditargetkan Tuntas Akhir Januari

disway.id
7 jam lalu
Cover Berita

SUMATERA, DISWAY.ID-- Sebagai bagian dari komitmen menjaga kualitas layanan, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya)saat ini melakukan pemeliharaan di beberapa ruas Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yang dikelola, 

Meliputi Tol Terbanggi Besar–Kayu Agung (Terpeka), Tol Palembang–Indralaya (Palindra), dan Tol Betung–Tempino–Jambi (Tol Betejam). Seluruh pekerjaan pemeliharaan tersebut ditargetkan rampung pada akhir Januari 2026.

BACA JUGA:Waspada Hujan Lebat dan Banjir, Cek Wilayah Potensi Cuaca Ekstrem Hari ini 24 Januari 2026

BACA JUGA:Nottingham Forest Datangkan Striker Jangkung dari Napoli

Pada Ruas Tol Terpeka, pekerjaan pemeliharaan dilakukan pada KM 228+000 – KM 231+361 Jalur A (dari Terbanggi Besar ke Kayu Agung) dan B (dari Kayu Agung ke Terbanggi Besar), KM 232+445 – KM 232+465 Jalur B; 

KM 239+993 – KM 240+013 Jalur B; KM 196+380 – KM 196+435 Jalur A; KM 239+974 – KM 240+009 Jalur A; KM 265+381 – KM 265+442 Jalur A; KM 272+861 – KM 272+911 Jalur A; 

Derta KM 277+701 – KM 277+713 Jalur A. Selain itu, pemeliharaan juga dilakukan pada koridor KM 140+000 – KM 330+000 Jalur A dan B. 

BACA JUGA:Hasil Penggeledahan Rumah Sudewo, KPK Kembali Sita Uang Ratusan Juta

BACA JUGA:Hobi Main Roblox? Ubah Passion Gaming Jadi Karier Profesional Lewat Desain Produk Universitas Esa Unggul

Sementara di Tol Palindra, pemeliharaan dilaksanakan pada KM 010+380 – KM 010+330 Jalur B (dari Indralaya ke Palindra); KM 008+935 – KM 008+854,50 Jalur B; KM 013+620 – KM 013+505,80 Jalur B; KM 012+680 – KM 012+583,50 Jalur B; serta KM 007+820 – KM 007+669,30 Jalur B. 

Khusus di Ruas Tol Betejam, pemeliharaan dilaksanakan pada Ruas Tol Betung–Tempino–Jambi Seksi 4 (Tempino–Simpang Ness) dengan titik pekerjaan di KM 045+875 – KM 045+910 Jalur A (dari arah Tempino ke Simpang Ness). 

Hutama Karya memastikan seluruh pelaksanaan pekerjaan mengutamakan keselamatan dan keamanan pengguna jalan melalui pemasangan rambu sesuai standar serta kesiapsiagaan petugas di lapangan untuk pengaturan lalu lintas dan mengarahkan pengguna jalan saat melintasi area pekerjaan. 

BACA JUGA:Penyebab Kematian Lula Lahfah Masih Dalam Penyelidikan, Dugaan Sementara Gerd

BACA JUGA:Tegas! TNI AU Bakal Gunakan Tanah SGC di Lampung untuk Bangun Pusat Komando Pendidikan hingga Pasgat

“Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin timbul selama pekerjaan berlangsung. Kami mengimbau pengguna jalan untuk lebih waspada, mematuhi rambu, serta mengikuti arahan petugas di lapangan,” ujar Mardiansyah, _Executive Vice President_ (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya. 

  • 1
  • 2
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
121 RT dan 16 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir, Ini Titiknya
• 20 jam laludetik.com
thumb
SDN Srengseng Sawah 01 terapkan PJJ selama cuaca esktrem
• 20 jam laluantaranews.com
thumb
Kapolda Sulsel Pastikan Pramugari Esther Aprilita Ditemukan Utuh
• 21 jam lalufajar.co.id
thumb
Hasil Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Singkirkan Fajar/Fikri, Lawan Sabar/Reza di Semifinal
• 17 jam lalukompas.tv
thumb
PLN UIP JBB Perkuat Komitmen ESG di Hari Gerakan Satu Juta Pohon
• 59 menit laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.