Fajar Alfian/Muhammad Fikri dikalahkan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin dalam perempat final Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, pada Jumat (23/1). Skor akhir 21-18, 19-21, dan 14-21.
Laga ini berlangsung sengit bukan cuma karena kualitas skill kedua pasangan, tetapi juga sejumlah gesture yang dipertontonkan. Baik Fajar/Fikri maupun Raymond/Joaquin saling melepas psywar. Bahkan, ada momen Fajar sampai dikartu kuning.
"Saya enggak penyebab dapat kartu kuning. Yang pertama namanya di dalam lapangan ya tidak ada senior-junior, tidak ada teman, pasti namanya itu musuh semua. Tapi yang tadi juga saya tidak akan psywar duluan, kalau lawan juga tidak akan psywar duluan," kata Fajar usai laga.
"Jadi memang ketika saya di-psywar sama lawan, saya langsung dapat kartu kuning. Itu sih it's okay no problem dan enggak apa-apa itu peringatan juga buat saya, jangan pikir terlalu berlebihan dan lain-lain. Semoga Raymond/Joaquin dengan tingkat kepercayaan diri itu bisa tidak hanya melawan saya dan Fikri tapi bisa melawan negara-negara lain untuk terus konsisten seperti itu," tambahnya.
Di sisi lain, Raymond mengaku bahwa selama ini selalu sungkan pada Fajar/Fikri. Namun saat tiba waktunya pertandingan, ia merasa ini momen yang tepat untuk tampil maksimal.
"Kalau saya sih tipikal maksimal saja, jadi saya mau maksimalin aja. Soalnya tiap hari latihan saya enggak enakan terus sama senior, jadi di sini saya maksimalin saja," ucap Raymond dalam wawancara terpisah.
Setelah pertandingan, Fajar/Fikri dan Raymond/Joaquin tetap menjaga sportivitas. Mereka bersalaman dan berfoto bersama. Bagi mereka, psywar adalah hal biasa dalam pertandingan bulu tangkis.
"Psywar itu hal biasa ya. Kalau dibilang tadi Raymond-Joaquin me-psywar, dulu saya sering berhadapan dengan Minions [Kevin Sanjaya/Marcus Gideon] di Istora, luar biasa dengan psywar yang lebih gila lagi, lebih ini lagi," jelas Fajar.
"Jadi itu sudah hal lumrah. Dulu saya sebagai junior menghadapi senior, sekarang senior menghadapi junior, jadi berbalik ya. Tapi ya dengan mereka, dengan confidence mereka bisa menimbulkan percaya diri lebih itu menurut saya itu luar biasa sih," tandasnya.



