GIANYAR, KOMPAS.TV - Bali United ingin pertahankan tren apik saat menghadapi Semen Padang di pekan ke-18 Super League 2025/2026.
Bali United vs Semen Padang akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (24/1/2026).
Kick-off laga jam 15.30 WIB, dan link live streaming Bali United vs Semen Padang disertakan di akhir artikel.
Baca Juga: Link Live Streaming Malut United Vs Persik, Mulai Siang Ini Jam 13.30 WIB
Jelang menghadapi Semen Padang, Bali United tengah berada dalam tren positif.
Mereka sukses meraih enam kemenangan beruntun, dan tak pernah kebobolan di keenam pertandingan tersebut.
Pelatih Bali United Johnny Jansen pun bertekad melanjutkan raihan positif timnya saat melawan Semen Padang.
“Pertandingan besok (hari ini) tidak akan mudah dan kami ingin kembali meraih kemenangan. Mengingat 6 laga terakhir kami bisa meraih 4 kemenangan dan 2 hasil imbang,” ujarnya dikutip dari laman resmi Bali United.
“Kami pun ingin meraih kembali kemenangan kami,” ucap pelatih asal Belanda tersebut.
Sementara itu, Semen Padang mengungkapkan tekadnya untuk segera bangkit setelah sejumlah hasil minor di putaran pertama Super League 2025/2026.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Baliutd.com/Ileague.id
- bali united
- semen padang
- bali united vs semen padang
- link live streaming bali united vs semen padang
- super league



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476444/original/048735000_1768750890-Sleman.jpg)

